Mbah Gotho Manusia Tertua Asal Sragen Wafat

Sejak enam hari terakhir, Mbah Gotho yang disebut sebagai manusia tertua sudah tidak mau makan.

oleh Fajar Abrori diperbarui 30 Apr 2017, 20:44 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2017, 20:44 WIB
Mbah Gotho
Mbah Gotho yang disebut sebagai manusia tertua sejagat asal Sambungmacan, Sragen, saat dirawat di rumah sakit. (Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Sragen - Sodimejo alias Mbah Gotho, lelaki asal Sambungmacan, Sragen, Jawa Tengah, yang diduga sebagai manusia tertua tutup usia. Mbah Gotho meninggal pada Minggu sore tadi.

"Mbah Gotho meninggal tadi sekitar pukul 17.45 WIB," ucap Suryanto, cucu Mbah Gotho, Minggu (30/4/2017) malam.‎

Suryanto menjelaskan sejak enam hari terakhir, kakeknya sudah tidak mau makan. Jika disuapi, pasti Mbah Gotho bilang akan ambil makan sendiri jika memang ingin makan.

"Simbah enggak mau makan sejak enam hari ini. Dikasih makan sedikit juga pasti (hanya) diusap," ujar Suryanto.

Suryanto menjelaskan pula, sekalipun kakeknya tidak mau makan, tapi masih bisa berkomunikasi.

"Simbah dimakamkan besok Senin (1 Mei 2017), pukul 11.00 WIB," ujar dia.

Mbah Gotho pada Rabu, 12 April 2017, dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soehadi Prijonegoro, Sragen. Lelaki yang diduga berusia 146 tahun itu memaksa pulang dari rumah sakit pada Senin, 18 April 2017.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya