Posko Kesehatan Siap, Selamat Datang Kenormalan Baru di Manado

Di kawasan Tugu Boboca tersebut, Lumentut memantau proses pemeriksaan terhadap warga yang akan masuk ke Manado.

oleh Yoseph Ikanubun diperbarui 31 Mei 2020, 10:00 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2020, 10:00 WIB
Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut mengecek suhu tubuh salah satu warga di perbatasan Kota Manado, Sabtu (30/5/2020).
Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut mengecek suhu tubuh salah satu warga di perbatasan Kota Manado, Sabtu (30/5/2020).

Liputan6.com, Manado - Uji coba pemberlakukan pos kontrol kesehatan di sejumlah titik perbatasan Kota Manado sudah memasuki hari kedua. Sabtu (30/5/2020), Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut memantau keberadaan salah satu pos di perbatasan Kabupaten Minahasa.  

“Ini merupakan pengenalan menuju normal baru di pintu pos masuk, untuk setiap orang yang akan masuk Kota Manado,”ujar Lumentut didampingi Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Manado drg Sanil Merentek.

Di kawasan Tugu Boboca tersebut, Lumentut memantau proses pemeriksaan warga yang akan masuk ke Manado. Mereka diperiksa suhu tubuh, diwajibkan mengenakan masker, serta bagi yang membawa kendaraan roda empat kapasitas penumpangnya maksimal 50 persen.

“Ini tahap awal, dan akan menjadi bahan evaluasi tentang kesiapan petugas kesehatan serta kebutuhan alat ukur suhu tubuh di setiap pintu pos,” ujarnya.

Hal itu dilakukan mengingat volume kedaraan dan jumlah warga yang masuk dari 21 wilayah perbatasan itu tidak sama. Sehingga hal itu terkait dengan ketersediaan alat ukur suhu, serta tenaga medis.

“Hal ini untuk menghindari antrian panjang yang menyebabkan kemacetan,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu Lumentut mengajak warga Manado untuk menjemput era normal baru dalam menghadapi pandemi Covid -19.

“Ayo warga Manado mari kita jemput bersama era normal baru dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan,” ajak Lumentut.

Simak juga video pilihan berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya