Tak Pakai Lampu, Sepeda Motor Tabrak Pejalan Kaki hingga Tewas di Sulut

G alias Jati menabrak HM, seorang kakek yang sedang berjalan di sisi kiri jalan menuju ke Kotamobagu, Sulawesi Utara.

oleh Yoseph Ikanubun diperbarui 11 Sep 2020, 01:00 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2020, 01:00 WIB
jenazah
Ilustrasi jenazah (capitalismisfreedom.com)

Liputan6.com, Manado - Kecelakaan terjadi di ruas Jalan Raya Bungko Bakan, Desa Lolayan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolmong, Sulut, Selasa (8/9/2020). Sepeda motor yang dikendarai G alias Jati, warga salah satu desa di Kecamatan Lolayan, menabrak HM (62), warga Desa Lolayan. Kasusnya kini dalam penanganan Polres Kotamobagu.

Kejadiannya berawal sekitar pukul 21.00 Wita, di Jalan Raya Bungko Bakan, sepeda motor Honda Supra bergerak dari arah Bakan menuju ke arah Kotamobagu dengan kecepatan tinggi. Kendaraan itu tidak dilengkapi dengan lampu penerangan.

Saat berada di ruas jalan itu, karena tak dapat mengendalikan laju motornya, G alias Jati menabrak HM yang saat itu sedang berjalan di sisi kiri jalan searah menuju ke Kotamobagu.

Tabrakan itu mengakibatkan pejalan kaki terjatuh dan mengalami luka-luka. Korban sempat dibawa dan dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Kotamobagu, namun HM akhirnya meninggal dunia.

Kapolres Kotamobagu melalui Kasubbag Humas Iptu Rusman M Saleh mengatakan, tabrakan itu menyebabkan korban meninggal dunia.

"Korban adalah seorang pejalan kaki, dan kasus ini sementara dalam penanganan aparat Polres Kotamobagu," ujarnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak juga video pilihan berikut:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya