Liputan6.com, Manado - Jumlah kasus baru positif Covid-19 di Sulut dalam beberapa pekan terakhir ini terus menunjukan tren penurunan. Jika sebelumnya masih berkisar di atas 100 kasus setiap hari, kini angkanya bahkan sudah di bawah 50 kasus.
āJumlah kasus baru positif Covid-19 hari ini sebanyak 19 kasus,ā ungkap Jubir Satgas Covid-19 Provinsi Sulut dr Steaven Dandel, Senin (22/2/2021).
Advertisement
Baca Juga
Penurunan kasus baru positif Covid-19 di Sulut berbanding terbalik dengan kasus sembuh dari Covid-19. Angka pasien yang sembuh justru terus meningkat dalam beberapa pekan terkahir.
āUntuk kasus sembuh terus meningkat, hari ini berjumlah 95 kasus,ā ujarnya.
Sejak kasus pertama positif Covid-19 di Sulut pada, Sabtu (14/3/2021), jumlah akumulasi kasus kini sebanyak 14.821 kasus. Sedangkan jumlah akumulasi pasien yang sembuh sebanyak 11.514 orang.
āAngka kesembuhan pasien Covid-19 di Sulut per 22 Februari 2021 adalah 77,68 persen,ā ungkap Dandel.
Untuk kasus pasien Covid-19 yang meninggal dunia di Sulut sebanyak 511 orang, dengan angka kematian atau case fatality rate sebesar 3,45 persen. Kasus aktif sebanyak 2.796 orang atau 18,87 persen.
Dandel juga melaporkan perkembangan proses vaksinasi Covid-19 di Sulut. Untuk pemberitan dosis pertama, dari target sebanyak 21.782 orang, sudah tervaksinasi sebanyak 21.882 orang atau 100,05 persen.
āSedangkan untuk vaksinasi Covid-19 dosis kedua di Sulut sudah mencapai 50,05 persen,ā ujar Dandel.