Kisah Misteri Jembatan Kalibawang Kulon Progo

Konon di jembatan ini sering terlihat penampakan makhluk seperti perempuan mengenakan baju putih dan berambut panjang.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 17 Jun 2022, 03:00 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2022, 03:00 WIB
Jembatan kuno
Ilustrasi jembatan kuno terbuat dari tali yang membentang sampai ke hutan rimba.

Liputan6.com, Yogyakarta - Kisah jembatan Kalibawang sudah sangat terkenal di kalangan masyarakat sekitar wilayah Kecamatan Kalibawang Kulon Progo. Masyarakat sekitar banyak yang mengalami kejadian tidak menyenangkan ketika melewati jembatan ini pada malam hari.

Konon di jembatan ini sering terlihat penampakan makhluk seperti perempuan mengenakan baju putih dan berambut panjang. Selain itu, banyak kejadian yang bahkan di luar nalar pernah terjadi di jembatan ini.

Dikutip dari berbagai sumber, sungai di bawah jembatan ini menjadi tempat tinggal banyak makhluk halus. Makhluk halus atau makhluk astral biasanya akan sangat tidak menyukai jika ada seseorang yang melakukan perbuatan tidak senonoh di tempat tinggal mereka.

Suatu hari ada pasangan melakukan perbuatan tidak senonoh di bawahnya karena merasa aman dan tidak terlihat warga.

Namun, ketika sedang asyik dengan perbuatan bejatnya, mereka tiba-tiba mengalami hal yang sangat mengerikan. Pasangan ini tidak bisa melepaskan alat vitalnya satu sama lain.

Ternyata hal ini disebabkan karena diganggu atau dikerjai oleh penunggu jembatan tersebut. Keesokan paginya, jenazah pasangan ini ditemukan oleh warga setempat saat mencari rumput.

Kejadian yang sangat sering terjadi di jembatan itu adalah penampakan makhuk yang terbang menyeberangi jembatan. Orang yang lewat jembatan tersebut terkejut, lalu banting setir hingga terjadi kecelakaan.

Karena kejadian mistis seperti itu, banyak masyarakat yang akhirnya merasa malas melalui jembatan itu pada malam hari. Kisah misteri jembatan ini semakin mencekam karena masyarakat percaya banyak arwah yang gentayangan di sekitar jembatan tersebut karena di sekitar jembatan tersebut banyak terjadi kecelakaan.

Kecelakaan yang terjadi biasanya pada siang hari dan penyebabnya sangat beragam. Bahkan, ada seseorang yang melihat kejadian kecelakaan dengan sangat jelas seperti tiba-tiba motor terbalik karena ban motor yang tiba-tiba terkunci.

 

Penulis:Tifani

Saksikan video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya