Banjir Bandang di Lembah Anai, Jalur Padang-Bukittinggi Putus Total

Sekitar 200 meter badan jalan Lembah Anai terban akibat tergerus air sungai yang meluap dan tidak bisa lagi dilewati.

oleh Novia Harlina diperbarui 13 Mei 2024, 18:27 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2024, 11:53 WIB
Banjir bandang Lembah Anai. (Liputan6.com/ ist)
Banjir bandang Lembah Anai. (Liputan6.com/ ist)

Liputan6.com, Tanah Datar - Banjir bandang melanda kawasan Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Minggu (12/5/2024) yang menyebabkan terbannya jalan nasional tersebut. Akibatnya jalur lalu lintas dari Kota Padang menuju Bukittinggi putus total.

Saat ini jalan nasional itu sama sekali tidak bisa dilewati baik kendaraan roda empat maupun roda dua. Selain itu, banjir bandang di Lembah Anai dilaporkan juga menelan korban. Namun belum ada data resmi dari pihak terkait.

Sementara Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi mengatakan kondisi jalan Lembah Anai rusak parah. Terdapat sekitar 200 meter badan jalan tergerus air sungai yang meluap dan tidak bisa lagi dilewati sama.

"Segera akan berkoordinasi dengan semua pihak, termasuk pemerintah pusat untuk mencarikan solusi karena jalan ini merupakan jalan negara,” katanya.

Ia menyebut solusi harus dicarikan secepatnya karena jalan tersebut merupakan jalan utama penghubung Padang-Pekanbaru (Riau) via Kota Padangpanjang.

Selain di Lembah Anai, bencana alam juga terjadi di beberapa wilayah di Sumbar terutama di kaki Gunung Marapi, seperti longsor di Malalak dan banjir bandang di beberapa Kecamatan di Kabupaten Tanah Datar serta Kabupaten Agam.

 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya