Warga Jati Asih Hilang Terseret Banjir Saat Bersihkan Sampah yang Menyangkut

Wakil Wali Kota Bekasi Harris Bobihoe mengatakan, informasi tersebut diterima pihaknya pagi tadi. Proses pencarian pun tengah dilakukan.

oleh Moch Harunsyah Diperbarui 04 Mar 2025, 17:40 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2025, 16:50 WIB
Banjir Bekasi (Istimewa)
Banjir Bekasi... Selengkapnya

Liputan6.com, Bekasi - Banjir di Kota Bekasi belum juga surut. Data yang dihimpun sementara, ada 7 Kecamatan terdampak banjir parah. Lalu, ada seorang warga yang dinyatakan hilang terseret arus banjir di Jati Asih.

Wakil Wali Kota Bekasi Harris Bobihoe mengatakan, informasi tersebut diterima pihaknya pagi tadi. Proses pencarian pun tengah dilakukan.

"Ada korban terseret arus. Jadi laporan yang saya terima, warga itu sedang berupaya membersihkan sampah yang nyangkut di saluran. Nah ternyata arus tiba-tiba besar dan terseret. Dari pagi jam 08.00 WIB sampai sekarang belum ditemukan," kata dia kepada Liputan6.com lewat sambungan telepon, Selasa (4/4/2025).

Saat ini, pihaknya masih terus menghimpun jumlah wilayah dan warga terdampak. Begitu juga data soal korban jiwa. Kerugian materil pun belum bisa disimpulkan.

"Kita terus merekap, ini kaitan dengan akan mendirikan posko, dapur umum, dan evakuasi warga. Tiap-tiap Kecamatan nanti kita sampaikan lagi perkembangannya. Sejauh ini soal korban baru tadi yang di Jati Asih," terang dia.

Dia mengungkapkan, ada beberapa faktor yang menjadikan Bekasi dilanda banjir besar seperti hari ini.

"Pertama, ini kiriman tinggi dari Bogor, yang kedua curah hujan tinggi ya, dan itu kali-kali Bekasi meluap tinggi saat mengalir ke laut ini malah balik lagi. Jadi air masih tertahan dan belum surut," ujarnya.

Promosi 1

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya