Soal Surat Pernyataan Cerai, Farhat Abbas Diminta Gentleman

Farhat Abbas diminta untuk mengakui secara jantan soal surat pernyataan cerai yang dibuatnya pada 2006 silam.

oleh Julian Edward diperbarui 02 Apr 2014, 17:00 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2014, 17:00 WIB
Regina feat. Farhat Abbas - Suntik Mati
(Liputan6 TV)

Liputan6.com, Jakarta Nia Daniati menjadikan 'Surat Penyataan Cerai' yang ditandatangani Farhat Abbas pada 2006 lalu sebagai bukti dalam lanjutan sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (2/4/2014). Farhat pun diminta legowo dan berani mengakui keberadaan surat tersebut.

"Mau bagaimanapun Farhat harus gentle untuk akui itu. Jangan ditutup-tutupi meski kita sama-sama tahu kalau Farhat dalam kondisi seperti apa ketika menandatangani surat itu," kata kuasa hukum Farhat, Miftaahul Jannah, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (2/4/2014).

Selama ini, Surat Pernyataan Cerai itu bagaikan tameng oleh Nia dalam persidangan. Pasalnya, di surat itu tercantum kesediaan Farhat untuk memberi nafkah bulanan Rp 100 juta dan juga menyerahkan seluruh harta bersama demi anak mereka, Anggana Hadi.

Rupanya, menurut Miftaahul, surat seperti itu tidak hanya satu melainkan ada lima versi. "Iya, soalnya kan setiap Nia ngambek, dia selalu suruh Farhat tandatangani surat cerai. Dan kita nggak tahu kondisi Farhat apakah lagi mabuk atau untuk menyenangkan hati Nia, makanya Farhat mau tandatangan," lanjut Miftaahul.

Yang menarik, dari lima surat cerai yang diajukan Nia itu, tandatangan Farhat tidak sama. "Majelis hakim juga mempertanyakan itu, kenapa tandatangan Farhat kok beda-beda. Itu bukti kalau pas tandatangan sebenarnya Farhat di bawah tekanan," tandas Miftaahul.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya