Kalahkan NOAH & Agnez Mo, Ini Komentar Dadali

Dadali tidak menyangka kalau videoklip musik mereka menembus angka hingga 27 juta viewers dengan mengalahkan NOAH dan Agnez Mo.

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 09 Sep 2014, 19:45 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2014, 19:45 WIB
dadali band
liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Salah satu band Indonesia, Dadali memecahkan rekor viewers terbanyak di situs Youtube dengan mencapai 27 juta viewers. Band asal Bogor ini bahkan sampai mengalahkan NOAH dan juga Agnez Mo yang viewers videoklipnya jauh di bawah videoklip Dadali berjudul Di Saat Aku Mencintaimu.

Lantas apa komentar Dadali yang berhasil memegang rekor sebagai band dengan viewers terbanyak di situs Youtube?

Band yang berdiri pada 2009 silam ini memang sudah tidak asing lagi di industri musik Indonesia. Nama Dadali sendiri diambil dari bahasa Sunda yang berarti burung Garuda. Sebelum memutuskan untuk memakai nama Dadali, mereka telah beberapa kali ganti nama.

"Kami putuskan untuk pakai Dadali karena menurut kami itu namanya lebih komersil. Secara nggak langsung juga mewakili kami yang semuanya berasal dari Bogor. Awalnya cuma saya dan Dyrga yang bertemu, kemudian ngajak beberapa teman kami untuk ikut ngeband bareng. Jadilah Dadali ini pada 11 September 2009," ujar Yuda sang gitaris saat ditemui di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (8/9/2014).

Embedded image permalink

(sumber foto: Twitter.com)

Terkait salah satu keberhasilan Dadali yakni lewat videoklip mereka berjudul Di Saat Aku Mencintaimu menembus angka sebanyak 27 juta viewers. Bahkan mengalahkan NOAH dan Agnez Mo yang sudah menembus pasar internasional. Bagi Dadali, ini merupakan salah satu berkah serta buah jerih payah mereka.

"Pertamanya nggak nyangka bisa nembus sampai 27 juta viewers itu. Alhamdulillah sekali. Bisa dibilang ini salah satu berkah yang telah diberikan Tuhan. Benar-benar nggak nyangka. Itu artinya musik Dadali bisa diterima oleh masyarakat," tutur Yuda yang juga merupakan pentolan band ini.

"Dadali juga masih perlu banyak belajar. Kami sangat bersyukur bisa dapat apresiasi dari masyarakat untuk musik kami. Terima kasih buat semuanya yang sudah mendukung kami, khususnya buat fans Dadali," lanjut Dyrga sang vokalis.

Rupanya atas pencapaian Dadali tersebut, mereka bahkan masuk dalam catatan rekor MURI sebagai viewers terbanyak dan tercepat. Penghargaan tersebut diterima Dadali beberapa tahun lalu. [Baca juga: Tembus 27 Juta Viewers, Dadali Kalahkan NOAH & Agnes Monica]

Simak videoklip Di Saat Aku Mencintaimu milik Dadali:

(Fir/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya