Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo atau Jokowi bisa dibilang cukup kental berbicara dengan logat Jawa. Tak sedikit juga meme (foto plesetan) Jokowi yang beredar di dunia maya.
Di antara meme yang tersebar, ada satu meme yang menggelitik Ben Joshua. Aktor 34 tahun itu bahkan penasaran dengan gambar Jokowi yang tertulis Aku Rapopo. Jika diberi satu pertanyaan untuk Jokowi, Ben meminta supaya mantan Wali Kota Solo itu mengucapkan kalimat Aku Rapopo secara langsung.
"Aku belum pernah ketemu Jokowi langsung sih. Tapi kalau ketemu, pengin dengar beliau ngomong 'Aku Rapopo', hahaha," ceplos Ben Joshua ditemui di kawasan Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (11/9/2014).
Meki begitu, namun pemain film Dealova ini mengaku kagum dengan sosok Presiden RI Terpilih periode 2014-2019 tersebut. Ia menilai, Jokowi sebagai sosok yang cerdas dan berprestasi.
"Aku lihat gaya beliau tuh cerdas, menurut aku dia pekerja yang luar biasa. Kita bisa lihat dari prestasinya, yang dari Wali Kota Solo terus Gubernur DKI Jakarta dan sekarang Presiden RI baru," jelas Ben.
Terakhir, pemeran Jokowi dalam film Jokowi Adalah Kita ini berharap agar rekan politisi PDI Perjuangan itu dapat hadir di premier film barunya tersebut.
"Pesan buat Pak Jokowi, mudah-mudahan filmnya ini bisa diterima. Pak Jokowi bisa datang ke premiernya dan kasih komentar. Karena film ini pasti ada kekurangan atau lebih," tandasnya.
Ben Joshua Berharap Jokowi Ucapkan 'Aku Rapopo' Versi Medok
Ben Joshua mengaku belum pernah melihat langsung sosok Jokowi. Ia pun berharap Jokowi bisa datang di premier film Jokowi Adalah Kita.
diperbarui 11 Sep 2014, 23:00 WIBDiterbitkan 11 Sep 2014, 23:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Masak Ayam Rica Rica, Resep Lezat dan Pedas Khas Manado
Toyota RAV4 Tinggalkan Penggerak Roda Depan
Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Panduan Lengkap untuk Perawatan Optimal
Misbakhun DPR Minta Masyarakat Waspada Akan Bahaya Judi Online dan Pinjol
Saham ADRO Turun Hari Ini 29 November 2024, Ada Apa?
41 Cara Mengusir Lalat di Rumah, Lakukan Metode Ampuh dan Alami Ini
Memahami Kosmetik Beretiket Biru Sebelum Membeli Agar Tak Salah Pilih
Adani Group Terjebak Krisis, Tuduhan Korupsi AS Picu Gejolak Global
Rencana Manchester United Rekrut Mantan Anak Asuh Ruben Amorim Terancam Digagalkan Rival Sekota
7 Pernyataan Prabowo saat Hadiri Peringatan Hari Guru, Beri Penghargaan hingga Umumkan Kenaikan Gaji Guru
Caos Dahar, Tradisi Makan Warisan Sunan Kalijaga
Tantangan dan Peluang Pengembangan Teknologi AI di Indonesia, Seperti Apa?