Satu Regu Tentara Diterjunkan Amankan Siraman Nagita Slavina

Selain dijaga oleh warga sekitar, prosesi acara siraman Nagita Slavina juga dijaga satu regu tentara.

oleh Julian Edward diperbarui 16 Okt 2014, 13:20 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2014, 13:20 WIB
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Liputan6.com, Jakarta Prosesi siraman yang dilakukan Nagita Slavina di kediamannya hari ini, Kamis (16/10/2014) nampaknya berjalan sangat ketat. Bukan hanya penjagaan dari warga sekitar, satu regu tentara dari Koramil setempat juga diterjunkan untuk memastikan agar prosesi siraman berjalan lancar.

Dari pantauan Liputan6.com, para tentara yang memakai pakaian dinas hijau-hijau itu lebih fokus mengatur lalu lintas di depan rumah Nagita. Maklum, kediaman Nagita di Jalan Tebet Utara 1 No 11A berada persis di tepi jalan raya.

Jalan itu hanya cukup untuk dua mobil. Kemacetan terjadi bukan hanya karena banyak mobil yang menurunkan tamu, tapi juga satu sisi jalan yang dipakai untuk parkir mobil genset penghasil listrik. Konsumsi listrik sangat tinggi mengingat acara ini diliput secara ekslusif oleh sebuah stasiun televisi.

"Kami dari Koramil terdekat. Ya segitulah kira-kira jumlahnya," kata seorang tentara yang enggan menyebut identitas.

Keberadaan para tentara ini juga tak lepas karena banyaknya tamu yang berasal dari istri para jenderal militer. "Memang, keluarga Nagita mengundang pengajian yang isinya ibu-ibu jenderal," tutur Umi Nurma Soleh, pencemarah di acara tersebut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya