Jedi Baru di Star Wars: The Force Awakens Itu John Boyega

Karakter yang diperankan John Boyega, Finn, memegang lightsaber di hutan bersalju. dalam video teaser Star Wars: The Force Awakens.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 28 Agu 2015, 07:45 WIB
Diterbitkan 28 Agu 2015, 07:45 WIB
Star Wars: The Force Awakens
John Boyega dalam Star Wars: The Force Awakens. (LucasFilm)... Selengkapnya

Liputan6.com, Los Angeles Star Wars: The Force Awakens telah memutar video teaser baru pertama yang diisi oleh rekaman lama dan baru. Hal paling menarik di situ menunjukkan karakter yang diperankan John Boyega, Finn, memegang lightsaber di hutan bersalju.

Karakter yang diperankan John Boyega, Finn, memegang lightsaber di hutan bersalju. dalam video teaser Star Wars: The Force Awakens. (Ace Showbiz)

Seperti diketahui sebelumnya, lokasi tersebut merupakan tempat yang sama ketika Kylo Ren yang diperankan Adam Driver muncul dengan pedang laser merah berbentuk salib miliknya sendiri.

Video tersebut diunggah melalui akun Instagram Star Wars beberapa saat lalu (28/8/2015). Finn tampak menggunakan lightsaber biru klasik ala Luke Skywalker.

 

There has been an awakening... #StarWars #TheForceAwakens

A video posted by Star Wars (@starwars) on


Selain itu, video teaser yang ada juga memberikan sekilas bagaimana penampakan para prajurit dari era The First Order, suara dari oleh Andy Serkis sebagai Pemimpin Tertinggi Snoke, serta karakter Daisy Ridley dan droid kecilnya, BB-8.

Finn digambarkan sebagai Stormtrooper yang kabur di trailer film sebelumnya hingga akhirnya ia ditampilkan untuk pertama kalinya memegang lightsaber berwarna biru di sebuah poster yang dibuat Drew Struzan, seniman di balik beberapa poster film klasik Star Wars, Indiana Jones, dan Back to the Future.

Poster film Star Wars: The Force Awakens. (theverge.com)

The Force Awakens dijadwalkan untuk rilis di bioskop AS pada 18 Desember 2015 dengan Mark Hamill, Harrison Ford, Carrie Fisher, Oscar Isaac, dan Lupita Nyong'o di jajaran bintang lain. Sutradara J.J. Abrams baru-baru ini mengatakan bahwa sosok penjahat film ini terinspirasi dari Nazi Jerman yang melarikan diri setelah jatuhnya Hitler. (Rul/Fir)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya