XXI Short Film Festival Kembali Digelar

XXI Short Film Festival 2016 diikuti oleh 545 pendaftar dan kemudian dipilih menjadi 25 finalis.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 04 Mar 2016, 14:20 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2016, 14:20 WIB
XXI Short Film Festival
XXI Short Film Festival 2016 diikuti oleh 545 pendaftar dan kemudian dipilih menjadi 25 finalis.

Liputan6.com, Jakarta Cinema XXI kembali mengelar XXI Short Film Festival. Di tahun ke empat penyelenggaraannya, Kompetisi dan pemutaran film pendek terbesar di Indonesia itu akan dilaksanakan di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta, pada 16-20 Maret 2016.

Festival tersebut kembali digelar sebagai bentuk dukungan Cinema XXI terhadap industri perfilm Indonesia. Khususnya bagi film maker muda Indonesia untuk bisa unjuk gigi.

"Ini adalah program CSR (Corporate Social Responsibility) kami yang kini bukan hanya menjadi ajang untuk menonton film tertentu. Ini juga ditujukan atau menjadi wadah bagi para pembuat film, untuk saling berbagi informasi atau bertukar pikiran," ujar Corporate Secretary 21, Catherine Keng, di XXI Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Kamis (3/3/2016).

XXIShort Film Festival 2016 telah membuka masa pendaftaran film pendek yang berlangsung mulai 1 September 2015 hingga 1 Desember 2015. Selama masa pendaftaran berlangsung, pihak panitia menerima 545 pendaftaran untuk mengikuti kompetisi film pendek.

Menurut panitia, angka tersebut menunjukkan tingginya antusiasme generasi muda Indonesia yang ingin mengekspresikan karyanya melalui film pendek. "Tahun ini peserta yang mendaftar paling banyak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," sambung Catherine Keng.

Kompetisi film pendek pada tahun ini dibagi dalam empat kategori, yakni Kategori Film Pendek Fiksi Drama/Komedi, Kategori Film Pendek Animasi, dan Kategori Film Pendek Dokumenter.

Dari 545 pendaftaran film pendek, terpilih 25 finalis yang terbagi dalam enam finalis film pendek fiksi drama/komedi, enam finalis film pendek animasi, enam finalis film pendek dokumenter, dan tujuh finalis film pendek fiksi action/thriller/fantasy.

Film-film yang masuk dalam kompetisi film pendek akan memperebutkan penghargaan sebagai Film Pendek Terbaik (masing-masing kategori), Film Pendek Pilihan Media, dan Film Pendek Favorit Pilihan Penonton Festival. Selain penghargaan, film-film pemenang bakal mendapatkan hadiah uang tunai, beasiswa, dan pemutaran di jaringan bioskop Cinema XXI seusai festival. (Pur/fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya