Afgan Ledek Ridwan Kamil di Panggung Konser

Afgan meledek Ridwan Kamil atas meme kocak yang beredar belakangan ini.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 14 Mei 2016, 23:30 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2016, 23:30 WIB
Ketika Ridwan Kamil Bernasib Sama Seperti Istri Ahok
Jika beberapa hari lalu foto istri Ahok yang ramai diperbincangkan, kini ada foto istri Ridwan Kamil yang lagi selfie sama Afgan.

Liputan6.com, Jakarta Di sela-sela pertunjukan konser musik pertamanya di Bandung, Sabtu (14/5/2016), Afgan masih sempat menanggapi pemberitaan yang sedang marak memperbincangkan namanya. Bukan kabar tak sedap, tapi kabar tentang meme kocak yang melibatkan dirinya, Ridwan Kamil dan istri.

Dengan nada canda, Afgan menceritakan pada penonton bahwa ia melihat meme kocak yang beredar luas tersebut.

Afgan Syahreza (Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Iya, saya lihat tuh, pas kita foto ya, Bu. Terus ada Kang Emil dipojokan sambil muka sedih gitu kan," ujar Afgan sambil menyapa Ibu Atalia, istri walikota Bandung, Ridwan Kamil.

"Terus tulisannya, 'yang kamu lakukan ke saya itu.....jahat'," ungkap Afgan sambil berkspreksi dramatis khas adegan Cinda dan Rangga dalam film Ada Apa dengan Cinta? 2. "Atau ada lagi yang tulisannya, 'terlalu sadis caramu'," ujarnya sambil memegang dadanya, pura-pura tersakiti.

 

Sontak para penonton pun tertawa dibuatnya. Sebelum menggelar konser tersebut, Afgan sempat berkeliling di kota Bandung bersama Kang Emil dan istri. "Terima kasih ya, Bu, Kang, sudah temani saya ke alun-alun," ujar Afgan pada pejabat Kota Bandung tersebut.

Afgan siap gelar konser bertajuk SIDES di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (14/5/2016) [foto: instagram]

Merupakan kebanggaan tersendiri bagi Afgan karena konser solo perdananya ini turut disaksikan oleh orang nomor satu di Bandung. "Hallo, Kang Emil, bapak kesayangan saya, nih," ujarnya sambil melambaikan tangan.

Konser Afgan yang bertajuk Sides ini merupakan konser solo perdana untuk mempromosikan album terbarunya yang berjudul sama. Ia akan berkeliling ke lima kota besar di Indonesia, yaitu Bandung, Surabaya, Makasar, Medan, dan Banjarmasin. (Rin)

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya