Cerita Angelina Jolie Ajarkan Anak Menolong Sesama Sejak Dini

Angelina Jolie mengajarkan anak-anaknya berbuat baik dengan menolong sesama sejak dini.

oleh Desika Pemita diperbarui 29 Mei 2016, 17:00 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2016, 17:00 WIB
Angelina Jolie
Angelina Jolie mengajarkan anak-anaknya berbuat baik dengan menolong sesama sejak dini.

Liputan6.com, Jakarta Angelina Jolie dikenal sebagai artis yang senang membantu sesama. Angelina Jolie tak ragu-ragu turun tangan membantu Suriah atau mengunjungi korban bencana alam, hanya untuk meringankan beban mereka.

Rupanya kegemaran Angelina Jolie melakukan kegiatan sosial menurun kepada anak-anaknya. Dengan semangat, Angelina Jolie mengungkapkan antusiasme anak-anak yang ingin ikut terjun langsung.

"Aku bercerita tentang seorang gadis kecil dari Suriah bernama Hala yang menjadi imigran di Libanon. Rupanya Shiloh sangat penasaran dengan sosok Hala. Dia selalu memaksa, meminta untuk ikut ke Libanon," ujar Angelina Jolie sambil tertawa, diwartakan FoxNews, Sabtu (28/5/2016).

Angelina Jolie menyebutkan, dirinya dan Brad Pitt tak pernah mau memaksakan anak-anaknya. Pasangan selebritas kondang Hollywood itu senang saat anak-anaknya melakukan sesuatu yang mereka suka.

Angelina Jolie menambahkan, "Shiloh sangat ingin bertemu dengan gadis kecil itu. Rupanya Pax juga tak mau kalah. Biasanya anak-anak memang menyukai sesuatu dilakukan ibu. Aku tidak pernah meminta atau mengajak mereka ikut dalam kegiatanku."

Sementara itu, Angelina Jolie tengah sibuk dengan projek film First The Killed My Father bersama putra angkatnya, Maddox. Angelina Jolie membahas kekejaman Khmer Merah di kampung halaman Maddox, di Kamboja.

"Maddox yang menjadi inspirasi untuk membuat film ini. Maddox terus berada di sampingku dalam pembuatan film, mulai dari pre-production hingga pembuatan naskah," kata Angelina Jolie.(Des)

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya