Pamer Cincin dari Stefan, Celine Evangelista Dikritik Haters

Haters kembali mencela Celine Evangelista setelah ia memperlihatkan cincin pemberian Stefan William.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 30 Sep 2016, 12:00 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2016, 12:00 WIB
Celine Evangelista dan Stefan William
Celine Evangelista dan Stefan William [foto: instagram]

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan asmara antara Celine Evangelista dan Stefan William kini tengah menjadi salah satu sorotan masyarakat. Terlebih lagi ketika kita melihat fakta bahwa Celine merupakan janda beranak dua. Bahkan, usia Stefan terhitung lebih muda dari Celine.

Di luar beragam komentar positif maupun hujatan kepada Celine Evangelista, ada satu fakta menarik yang menyiratkan seriusnya hubungan antara kedua pesinetron tersebut. Stefan William selama ini telah memberikan cincin indah kepada kekasihnya itu.

Celine Evangelista saat membahas cincin pemberian Stefan William di acara televisi. (Instagram - @celine_evangelista)

Dalam sebuah acara yang disiarkan oleh salah satu televisi swasta, terlihat Celine mengenakan cincin pemberian Stefan. Ketika presenter Feni Rose mendekat ke arah cincin tersebut, diketahuilah bahwa ada ukiran bertuliskan huruf "SC" yang mengisyaratkan inisial "Stefan-Celine".

Momen tersebut dipamerkan oleh Celine dalam sebuah foto di akun Instagram @celine_evangelista. Tak ada keterangan mengenai fotonya selain tanda pagar acara tersebut. Sayangnya, netizen banyak yang memberikan komentar negatif terhadap foto itu.

"Kira2 cincin itu juga berliannya palsu bkan asli," ketik pengguna akun @stefanatasha06. Di sisi lain, banyak juga netizen yang menghujat gaya Celine selama berada di acara tersebut. "Keliatan bgt numpang tenar, habis umbar langsung muncul sana sini," ujar pemilik akun @yeyenryn.

Celine Evangelista dan Stefan William [foto: instagram]

Tak hanya itu, banyak juga netizen yang menyampaikan komentar negatif mereka dengan menyinggung usia Stefan yang lebih muda, status Celine yang sudah janda, hingga Celine yang dituduh sebagai penyebab kandasnya hubungan Stefan dan Natasha Wilona. Lebih parah lagi, beberapa haters berharap agar hubungan Celine dan Stefan segera berakhir.

Meskipun dihujani oleh komentar dari haters, beberapa netizen tetap menyampaikan doa dan pujian kepada Celine Evangelista dan Stefan William. Salah satu contohnya dari @ishitakumarbala, "Semoga langgeng trus ya @celine_evangelista dengan @stefanwilliam klu bisa smpai nikah dan maut memisahkan eakk sukses trus kak."

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya