Terlihat Cantik, Teman Menertawai Penampilan Istri Aming

Banyak perubahan yang terjadi pada Evelyn Nada Anjani, setelah dipersunting Aming.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 07 Feb 2017, 18:24 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2017, 18:24 WIB
Aming
Banyak perubahan yang terjadi pada Evelyn Nada Anjani, setelah dipersunting Aming.

Liputan6.com, Jakarta - Banyak perubahan yang terjadi pada Evelyn Nada Anjani, setelah dipersunting Aming. Meski celana pendek belum disingkirkannya, namun Evelyn sudah bisa mengenakan pakaian wanita dan tampil lebih feminin.

Riasan tipis pun sudah menghiasi wajah istri Aming. Begitupun dengan rambutnya yang dibiarkan memanjang.

Evelyn Nada Anjani mengenakan pakaian wanita (Foto:Instagram)

Tentu saja perbedaan penampilan ini membuat salah satu temannya di Jepang kaget. Dia pun menertawai penampakan Evelyn saat keduanya melakukan perbincangan melalui video call.

Hal itu istri Aming ungkapkan melalui akun Instagramnya, Selasa (7/2/2017). Evelyn pun mengunggah foto dirinya sedang tertawa bersama temannya itu.

"Ketika di ketawain sama temen di jepang.. krna aku nya menjadi cantikk. PUAS LOHHHH #missyoumyfriend #missyoumyfamily #pulangah," tulis Evelyn sebagai keterangan foto yang disukai lebih dari seribu penggemar.

Walau diledek temannya, Evelyn mendapat dukungan dari para netizen. Mereka pun mengakui istri Aming ini memang cantik.

Istri Aming ditertawai seorang temannya di Jepang karena tampil cantik (Foto: Instagram)

"Aduh senengnya sekarang sudah pake alis," tulis akun @tam_tam_marvelo. Begitu pun dengan akun @endangyuliatin2016 menambahkan, "Haha emang kmu cantik @ev0124."

Akun @bilqisnia9013 menimpali, "Tmennya kagum kali bii @ev0124 am qm.. Dlu macho skrg kan cntik pkek bgt."

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya