Orang Inilah yang Menginspirasi Film Bukaan 8

Chicco Jerikho bercerita tentang inspirasi kisah film terbarunya, Bukaan 8.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 20 Feb 2017, 14:36 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2017, 14:36 WIB
Bukaan 8
Poster Film Bukaan 8

Liputan6.com, Jakarta Film terbaru Chicco Jerikho, Bukaan 8, tergolong film istimewa buat aktor 32 tahun tersebut. Pasalnya, ini adalah film komedi perdananya.

Namun, ada satu hal yang kembali berulang, yakni masih dikerjakan oleh Angga Dwimas Sasongko. Sebelumnya, mereka bekerja sama dalam Cahaya Dari Timur: Beta Maluku dan Filosofi Kopi.

"Iya nih, masih jodoh sama Angga, " kata Chicco Jerikho saat bertandang ke kantor Liputan6.com di Senayan, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

 

Tak hanya mengarahkan film ini, Chicco menyebutkan film Bukaan 8 bahkan terinspirasi dari cerita persalinan anak pertama Angga Dwimas Sasongko.

"Jadi ceritanya kita lagi ngumpul, ngobrol untuk film selanjutnya. Kita pengin filmnya beda. Nah, terus nyeletuk, kenapa kita enggak bikin ceritanya Angga aja," katanya.

Tentu kisah Angga Dwimas Sasongko ini tak diambil mentah-mentah untuk film Bukaan 8 yang akan tayang pada 23 Febuari mendatang ini.

Di film ini, peran utama yang dimainkan oleh Chicco Jerikho adalah seorang selebtwit muda bernama Alam. Saat menemani Mia (Lala Karmela) istrinya yang akan melahirkan, Alam justru mengalami berbagai masalah pelik. Mulai dari uang rumah sakit yang tak cukup, sampai 'twitwar' dengan selebtwit lain.

Tak hanya cerita, Angga Dwimas Sasongko juga mengilhami akting Chicco Jerikho. Chicco yang belum pernah merasakan langsung bagaimana rasanya punya anak, memang mengamati tingkah laku orangtua muda di sekitarnya, termasuk Angga.

"Kalau Angga ada beberapa yang dilihat dari dia. Salah satunya waktu dia panik, kadang ada sisi lucunya," kata pemeran utama film Bukaan 8 ini, sambil tertawa.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya