Liputan6.com, Jakarta Baru tayang dua hari, salah satu sinetron terbaru SCTV "Berkah Cinta" sudah sukses membetot perhatian pecinta sinetron. Pasalnya, sinetron ini sangat jauh berbeda dengan tiga judul lainnya yang tayang serentak pada Senin (20/2/2017) kemarin.
Berkah Cinta bergenre drama keluarga. Intrik atau konflik antar karakternya cukup membanjiri penayangan di empat episode pertama. Kemampuan akting para pemain jelas dikerahkan untuk mendapat kesan bagus dari penonton.
Di Berkah Cinta, tokoh Tania yang diperankan Irish Bella diceritakan harus menderita karena perlakuan kakak iparnya, Karin (Eva Anindita) dan Tante Sarah (Windy Wulandari). Setelah kematian ayahnya, Haris (Adjie Pangestu), Tania terpaksa harus tinggal di kediaman Pratama atau Tama, kakak Karin. Di sinilah, Tania terus menerus menerima perlakuan kasar dari para penghuni rumah.
Advertisement
Baca Juga
Yang menarik, tokoh Tama yang dikisahkan sebagai pengusaha yang akan melakukan apapun untuk memenuhi keingginannya ini super jahat dan sadis, tapi malah memikat hati penonton. Ketimbang dibenci layaknya tokoh antagonis dalam sebuah sinetron, karakternya yang kuat tak hanya membuat penonton ngeri, tapi sekaligus juga takjub.
Tak heran, pasalnya pemeran Tama adalah aktor ganteng Donny Michael. Dua hari ini, Donny pun sukses menuai banyak pujian pecinta sinetron khususnya di sosial media, karena dinilai mampu mengeksekusi peran Tama dengan sempurna. Lucunya, banyak penonton yang mendukung Tania bisa bersama Tama. Padahal, tokoh utama pria di Berkah Cinta adalah Eros yang dimainkan Giorgino Abraham.
Donny Michael sendiri bukanlah nama baru di jagat sinetron. Ia pertama dikenal ketika ikut membintangi sinetron "Melati Untuk Marvel". Di sinetron yang tayang di SCTV pada tahun 2008 silam ini, Donny memerankan karakter Reyhan, sahabat Marvel (diperankan Rezky Aditya).
Setahun kemudian, Donny langsung mendapat peran utama pertamanya di sinetron kedua "Dia Bukan Cinderella" yang juga tayang di SCTV, berpasangan dengan si cantik Linden Estelle. Sayangnya, sinetron tersebut tak berumur panjang.
Setelah kembali hanya kebagian peran pendukung di dua sinetron SCTV lainnya; "Bayu Cinta Luna" (2009) dan "Dimana Melani?" (2010), Donny baru menemukan momentum kariernya berkat akting kenesnya di "Nada Cinta". Di sinetron yang tayang cukup lama di Indosiar pada tahun 2011 ini, Donny mendapat peran Alex.
Pada awalnya, tokoh ini diplot sebagai tokoh antagonis. Namun belakangan, Alex berubah baik setelah memacari salah satu tokoh utamanya yang dimainkan Michella Putri. Karena perubahan karakter itulah, Donny pun mulai digemari dan akhirnya menjelma jadi salah satu aktor idola remaja bersama Randy Pangalila dan Ajun Perwira yang juga turut bermain di "Nada Cinta".
Namun di tahun 2013, Donny kembali tampil memerankan karakter antagonis bernama Tapak Wulung atau Surya Jaya dalam sinetron "Raden Kian Santang". Sinetron kolosal produksi MD Entertainment ini sukses besar hingga menembus 835 episode.
Saat bermain di Raden Kian Santang, kelahiran 3 Oktober 1990 ini sempat terlibat cinlok dengan lawan mainnya, Louis Anastasya. Sayangnya, hubungan asmara keduanya harus kandas setelah tiga tahun. Donny Michael kini sudah menikahi sesama pesinetron, Aryani Fitriana, pada awal Januari 2016 lalu dan sekarang tengah menanti kelahiran sang buah hati. (fei)