Main Ayunan Bareng Pacar, Luna Maya Diingatkan Soal Nikah

Luna Maya dan Reino Barack dianggap sudah layak untuk menikah.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 15 Sep 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2017, 15:00 WIB
Luna Maya
Luna Maya dan Reino Barack dianggap sudah layak untuk menikah.

Liputan6.com, Jakarta - Pergi liburan bareng kekasih banyak dilakukan selebritas Tanah Air, salah satunya yakni Luna Maya. Beberapa waktu lalu Luna dan kekasihnya, Reino Barack berlibur ke Yogyakarta, Jawa Tengah.

Keduanya terlihat mengunjungi Candi Prambanan di bawah teriknya sinar matahari. Tampak Luna Maya mengenakan baju putih lengan panjang yang dipadukan dengan celana jeans dan kacamata hitam serta topi.

 Foto Luna Maya dan Reino Barack yang diduga pre-wedding (prewed). (Instagram  - @riomotret)

Meski bukan ke tempat mahal, Luna Maya dan Reino Barack tampak begitu menikmati liburan sederhana mereka. Bahkan di satu momen, keduanya terlihat bermain ayunan bersama.

"Ketika berada di Jogjakarta," tulis Luna Maya di bagian caption.

Banyak warganet yang ikut senang dengan kebersamaan Reino Barack dan Luna Maya saat itu. Tapi tak sedikit juga yang berharap pasangan ini segera meresmikan hubungan mereka ke pernikahan.

"Mba @lunamaya yg cntik indah luar biasa ... kok masih mau dipacari aj ga di nikahi .. mnding mnjomblo dan menunggu jodoh kiriman Tuhan .. i lop u mba Luna," ujar @ifa_cattaleya.

 

When in Jogjakarta 🇮🇩❤️ #latepost

A post shared by Luna Maya (@lunamaya) on

"dah harus nikah...itu.jgan gtu trus..halalin donk," saran @leokii4429 untuk Luna Maya dan Reino Barack.

"Ajak nikah donk cowok nya kk @lunamaya sdh ketuwaan.. Yg muda2 aja sudah pada nikah lo.. Masak kalah hehhee," @putriapam menimpali.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya