Liputan6.com, Jakarta - Pesinetron Ade Fitrie Kirana terlihat berada di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya, Senin (8/1/2017). Unit tersebut memang bertugas untuk menerima pengaduan kejahatan dari masyarakat.
Bintang sinetron Islam KTPÂ ini mengenakan busana berwarna biru yang dipadukan dengan hijab berwarna putih. Saat dikonfirmasi, Ade Fitrie Kirana mengakui dirinya memang berada di area SPKT Polda Metro Jaya.
"Iya aku sedang kena musibah," ucap Ade Fitrie Kirana saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Senin (8/1/2017).
Advertisement
Â
Baca Juga
Â
Â
Â
Â
Â
Lapor Polisi
Ade Fitrie Kirana membenarkan dirinya berada di SPKT Polda Metro Jaya untuk membuat laporan atas insiden kejahatan.
Sayangnya, perempuan yang kini eksis berpolitik dan kegiatan sosial itu belum mau merinci kejahatan yang dialaminya.
"Belum bisa aku kasih tahu sekarang. Dalam waktu dekat aku kabari secepatnya," ucap artis yang kini menjabat sebagai Ketua Perempuan Amanat Nasional (PUAN) Jakarta Selatan.
Â
Â
Â
Â
Advertisement
Bisnis dan Organisasi
Ade Fitrie Kirana menyita panggung hiburan Tanah Air melalui aktingnya di sejumlah sinetron. Perannya sebagai Anna di sinetron Islam KTP yang ditayangkan SCTV, beberapa waktu lalu, yang paling diingat oleh masyarakat.
Belakangan, Ade Fitrie Kirana yang mengubah penampilannya dengan berhijab itu, sibuk dengan kegiatan organisasi dan bisnis.
Selain mengelola bisnis event organizer dan restoran, Ade Fitrie Kirana juga tergabung dalam Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin).
Â
Â
Â
Â