Nikita Mirzani Sesumbar soal Pernikahan

Nikita Mirzani mengaku mudah jika harus menikah lagi.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 30 Apr 2018, 16:20 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2018, 16:20 WIB
[Bintang] Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Deki Prayoga/bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani dan Dipo Latief tengah membangun sebuah rumah mewah, di kawasan Petukangan, Jakarta Selatan. Rencananya dalam waktu dekat ini, rumah tersebut akan rampung pengerjaannya.  

Kabarnya, setelah rumah tersebut selesai dikerjakan keduanya akan menikah, benarkah? Ditanya mengenai hal tersebut. Nikita Mirzani menjawab seperti ini.  

"Menikah sesuatu yang gampang. Tinggal ke KUA panggil penghulu kalau ada ada walinya ya pake walinya. Tapi kan harus ada keyakinan dulu dong," ujar Nikita Mirzani ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan,  Senin (30/4/2018).

Butuh pemikiran matang buat Nikita Mirzani, sebelum ke jenjang yang lebih serius lagi. Terlebih dia sudah dua kali gagal berumah tangga, dan memiliki dua anak dari pernikahan terdahulunya. 

"Apalagi Niki ada anak dua, pernah gagal dua kali," ujar Nikita Mirzani. 

 

Menerima Apa Adanya

[Bintang] Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Deki Prayoga/bintang.com)

Niki masih mengenal lebih dalam sosok Dipo Latief. Dia mau punya pasangan yang benar-benar menerima dirinya apa adanya. Terlebih Nikita Mirzani sadar betul, dirinya penuh dengan kekurangan.  

"Gue mau yang sesuai kriteria gue, yang nerima gue seperti ini," kata Nikita Mirzani. 

 

Doa Terbaik

[Bintang] Nikita Mirzani dan Dipo Latief
Pada bulan Ramadan tahun ini, Nikita Mirzani akan menjalani ibadah umrah bersama Dipo Latief. Niki juga tidak mengajak kedua buah hatinya. (Instagram/nikitamirzanimawardi_17)

Saat ditanya kapan ia akan mengakhiri masa pacarannya dengan Dipo Latief, Nikita Mirzani meminta doa yang terbaik. 

"Doakan saja ya. Penginnya mah secepatnya," kata Nikita Mirzani. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya