Rafathar Bukan Anak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad?

Nagita Slavina memberitahu buah hatinya, Rafathar sesuatu yang cukup mengejutkan.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Jan 2019, 08:00 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2019, 08:00 WIB
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Nagita Slavina, istri Raffi Ahmad, memberitahu buah hatinya, Rafathar sesuatu yang cukup mengejutkan. (Instagram/raffinagita1717)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Nagita Slavina, istri Raffi Ahmad, memberitahu buah hatinya, Rafathar sesuatu yang cukup mengejutkan. Namun sebelum terucap, Nagita meminta anak semata wayangnya tak boleh menangis atau marah.

Nagita Slavina menyebut Rafathar sebenarnya bukanlah anak kandung dirinya dan Raffi Ahmad. Melainkan putra Baim Wong dan Paula Verhoeven.

Tentu saja, pernyataan Nagita Slavina ini hanyalah bercandaan. Ia hanya ingin meledek putranya yang tak mau dekat dengan Baim Wong.

"Aa, mama mau ngomong sesuatu deh, boleh enggak? Tapi Aa jangan marah ya? Jangan nangis ya? A, sebenarnya Aa tuh anaknya Om Baim," ujar Nagita Slavina, dalam saluran YouTube nya.

 

Kesal

[Bintang] Nagita Slavina
Nagita Slavina pada Rafathar (instagram/raffinagita1717)... Selengkapnya

Mendengar kata-kata Nagita Slavina, wajah Rafathar yang semula manja tiba-tiba kesal. Rafathar berteriak, dirinya adalah anak Gigi --sapaan Nagita Slavina-- dan Raffi Ahmad.

"Bukan," teriak Rafathar.

Bukannya kasihan, Gigi malah semakin meledek putranya tersebut. "Beneran, tadi Om Baim telepon, besok katanya Aa mau dijemput Om Baim," lanjutnya.

Mendengar pernyataan ibunya, Rafathar semakin kesal. "Jangan kayak gitu lagi. Bohong!!" ujar Rafathar.

 

Menangis

Nagita Slavina
Nagita Slavina (Rio Motret)... Selengkapnya

Tak selesai sampai situ, Nagita Slavina masih terus meledek, dan mengatakan Rafathar dilahirkan oleh Baim Wong dan Paula Verhoeven.

Mendengar penjelasan itu, Rafathar langsung memeluk Nagita Slavina dan mengatakan, "Aa sayang mama."

Tak lama kemudian Rafathar menangis. "Kalau nanti dibawa pulang sama Om Baim, jangan lupa sama Mama Gigi ya," terang Nagita Slavina.

Rafathar semakin keras menangis, dan memeluk erat ibunya, "Aa sedih banget." (Nur Ulfa/Dream.co.id)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya