Liputan6.com, Jakarta Artis Sara Wijayanto diketahui memiliki kemampuan spiritual. Dengan kemampuannya ini, istri Demian Aditya itu pun sering ditunjuk menjadi host dari program misteri atau bahkan bermain di judul-judul film horor layar lebar.
Sara Wijayanto sendiri sebenarnya sempat tak tertarik untuk menerima atau mengembangkan 'kemampuan' yang langka itu. Curhatan itu diungkapkan wanita berusia 39 tahun ini lewat sebuah postingan di akun Instagram-nya.
"Setelah bertahun-tahun lamanya menolak, aku akhirnya menerima kemampuan ini ketika aku berusia 31 tahun dan mulai mendalaminya," tulis Sara Wijayanto dalam Bahasa Inggris di caption foto postingannya.
Advertisement
Â
Baca Juga
Host Program Horor
Pekerjaan sebagai seorang host program televisi horor membuat kemampuan Sara semakin terasah. Terlebih lagi Ia harus berkunjung ke berbagai lokasi-lokasi berhantu paling mengerikan di seluruh penjuru Indonesia.
"Kemampuan itu semakin terasah ketika aku menjadi co-host dari program reality show horror di televisi lokal. Mengunjungi tempat-tempat yang paling mistis di seluruh Indonesia membuatku belajar banyak hal. Bagaimana cara mengontrolnya, bagaimana cara menyucikan diriku, bagaimana cara komunikasi dengan makhluk spiritual dan masih banyak lainnya. Sejak saat itu kemampuanku semakin berkembang pesat, terlebih lagi ketika aku menggunakannya untuk menolong orang lain," sambungnya.
Â
Â
Advertisement
Diakui
Â
Mungkin tak banyak yang tahu jika saat ini Sara punya koneksi dan bekerja secara mobile dengan beberapa paranormal lain dari Amerika. Namanya bahkan sudah diakui dan masuk dalam list paranormal seluruh dunia loh!
"Aku terdaftar dalam Paranormalsocieties.com yang dibuat dan dijalankan oleh Bill Wilkens. Aku telah melakukan beberapa 'pembersihan' dari jauh dan juga berkali-kali mengindentifikasi makhuk halus dari jauh. Aku saat ini bekerja dengan sesama paranormal, medium psikis dan juga pendeta dari Amerika. Aku masih belajar dan tak akan pernah berhenti untuk mengembangkan kemampuan ini. Hal paling kecil yang bisa kulakukan adalah menolong orang lain dan menggunakannya untuk hal-hal baik," pungkas kakak dari Adinia Wirasti itu.
Sumber: Kapanlagi.com