Liputan6.com, Jakarta AKSI 2019 atau Akademi Sahur Indonesia 2019 Indosiar telah sampai pada penayangan episode ke-9, Selasa (14/5/2019) dini hari tadi. Pada babak Top 24 Kloter 3 tadi, tampil Abdillah (Maros), Dede (Rantauprapat), Meina (Kendal) dan Restu (Garut).
Mereka mampu menyampaikan materi tausiah bermanfaat di hadapan seluruh Dewan Juri dan penonton di studio Eemtek City, Jakarta Barat. Sebut saja Meina, salah satu peserta AKSI 2019. Ustazah muda asal Kendal ini tampil dengan logat Jawa medoknya. Meina berhasil memperoleh pujian dari para Dewan Juri lantaran materi “Mensyukuri Nikmat Indera” yang dibawakannya dianggap menarik.
Advertisement
Ustaz Wijayanto, salah satu juri mengungkapkan bahwa dirinya sangat menyukai penampilan Meina yang menyampaikan materi tentang syukur secara ikonis dengan bahasa Jawanya yang lancar dan jelas. “Mudah-mudahan maju terus!” tambah Ustadz Wijayanto. Penampilan Meina tadi pagi pun mampu mendapatkan skor tertinggi 27.80 dibandingkan dengan ketiga peserta lainnya.
Baca Juga
Pujian juga disampaikan Ustaz Al Habsy untuk Restu, asal Garut lantaran tausiah berjudul “Sahabat”. Menurut sang ustaz, materi yang jarang dibawakan ini dan sangat menarik serta mampu mencuri perhatian penonton. Terlebih lagi dengan kemampuan beatbox yang dimiliki Restu hingga mampu membuat penonton AKSI 2019 juga terhibur.
Luar Biasa
Sementara itu, Abdillah (Maros) yang menyampaikan tausiyah bertema “Keteladanan Kepemimpinan Rasulullah”. Dia terlihat sangat tenang hingga membuat Mamah Dedeh memberikan komentar positif. “Penampilan pagi ini bagus dan judulnya juga luar biasa. Semoga maju terus!” ungkap Mamah Dedeh.
Berbeda dengan Meina, Restu dan Abdillah, “Menjadi Anak Shaleh” dari Dede (Rantauprapat) belum bisa mendapatkan pujian dari Dewan Juri karena dinilai kurang bersemangat. Mamah Dedeh pun sangat menyayangkan penampilan Dede yang meskipun memiliki tema yang bagus, namun penyampaian hadistnya ada yang terpotong.
Kejutan pun dihadirkan untuk Dede yang mendapatkan telepon dari Ibunda tercinta untuk memberikan dukungan. Sayangnya dukungan dari Ibunda belum bisa menyelamatkan Dede untuk terus maju ke babak selanjutnya karena hanya berhasil mendapatkan skor 21.07 dan menempatkannya di urutan terbawah.
Kompetisi masih akan terus berlanjut dengan penampilan dari Top 24 Kloter 4 yang terdiri dari Roni (Jambi), Ulin (Cilacap), Sri (Majalengka) dan Wardi (Kupang) pada hari Rabu, 15 Mei 2019 Live pukul 02.00 WIB.
Advertisement