Atta Halilintar Laporkan Bebby Fey dengan Dugaan Pencemaran Nama Baik

Atta Halilintar merasa dirugikan dengan apa yang dilakukan Bebby Fey.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 27 Sep 2019, 19:30 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2019, 19:30 WIB
[Fimela] Atta Halilintar
Atta Halilintar

Liputan6.com, Jakarta Atta Halilintar resmi melaporkan Bebby Fey ke SPKT Polda Metro Jaya. Ia membuat laporan didampingi kuasa hukumnya, Sunan Kalijaga pada Jumat (27/9/2019) dini hari. 

Menurut tim kuasa hukum Atta Halilintar, Eri Kertanegara, Bebby Fey dilaporkan atas kasus dugaan pencemaran nama baik.

"Betul itu (laporan). Laporan tentang undang-undang ITE, pasal utamanya pencemaran nama baik. Ada beberapa pasal kan. Pasal utamanya itu," jelas pengacara Atta Halilintar, saat dihubungi wartawan, Jumat (27/9/1019).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Hubungan Intim

Vlog Terakhir, Atta Halilintar Pamit dari YouTube
Atta Halilintar pamit dari YouTube (Sumber: YouTube/Atta Halilintar)

Laporan ini dilakukan tentu atas kemauan Atta Halilintar sendiri. Ia merasa dirugikan dengan pernyataan Bebby Fey soal pernah berhubungan intim. Menurut Atta, itu tak benar sama sekali.  

"Iya artinya kita diskusi. Tapi kan semua berpulang pada kehendak klien. Artinya kita mendiskusikan dan akhirnya kita dampingi," Eri Kertanegara memberi penjelasan.

 


Kerugian

Atta Halilintar
Dipenghujung bulan Mei ini, Atta Halilintar sukses meraih rekor baru. (Liputan6.com/IG/attahalilintar)

Sementara itu, Eri Kertanegara tak bisa menyebut nominal kerugian materil yang dipikul Atta Halilintar. Namun dalam konferensi pers, YouTuber kondang ini menyatakan bahwa kerugiannya sangatlah besar. 

"Kerugian saya banyak, nama saya, deal-deal-an (kesepakatan kerja) saya, mungkin berjumlah miliaran karena isu seperti ini. Dia untung, gue rugi, ini merugikan buat saya," kata dia di Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2019) malam. 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya