Wawancara Siti Fadilah Supari, Deddy Corbuzier: Untuk Kepentingan Rakyat dan Bangsa Melawan Covid-19

Deddy Corbuzier memberi alasan mengenai pemilihan Siti Fadilah Supari sebagai narasumber untuk wawancara.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 27 Mei 2020, 11:30 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2020, 11:30 WIB
[Bintang] Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier (Galih W. Satria/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Deddy Corbuzier memberi alasan mengenai pemilihan Siti Fadilah Supari sebagai narasumber wawancara Podcast yang ditayangkan melalui saluran YouTube-nya.

Menurut Deddy Corbuzier, Siti Fadilah Supari pernah muncul di berbagai media terkait keberhasilannya melumpuhkan virus SARS di Indonesia.

Fakta tersebut membuat Deddy Corbuzier berniat menggali informasi mengenai cara mantan Menteri Kesehatan RI menerapkan formula membasmi virus SARS yang berkaitan dengan Corona Covid-19.

Informasi tersebut, menurut Deddy Corbuzier, merupakan ilmu berharga yang harus disebarluaskan kepada masyarakat.

Informasi untuk Masyarakat

Klarifikasi Deddy Corbuzier (Instagram)
Klarifikasi Deddy Corbuzier (Instagram)

Ia juga menjelaskan bahwa semua informasi yang disampaikan dalam Podcast tidak mengandung hoaks.

"Video tersebut tidak mengandung unsur hoax, tidak mengandung unsur provokatif sama sekali. Video tersebut hanyalah sebuah informasi untuk masyarakat dan untuk bangsa kita. Untuk segera menghabiskan pandemi Covid-19," tulis Deddy Corbuzier di Instagram.

Mendapat Izin

20150909- Eks Menkes Siti Fadilah Supari-Jakarta
Eks Menkes, Siti Fadilah Supari menjadi saksi di persidangan kasus korupsi pengadaan alat kesehatan untuk penanganan wabah flu burung tahun 2006, Jakarta, Rabu (9/9/2015). Dalam kasus ini, Siti juga berstatus sebagai tersangka. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Pada video berdurasi hampir 4 menit itu Deddy Corbuzier dengan tegas menyebut bahwa dirinya sudah mendapatkan izin dari pihak terkait. Ia mengaku telah diizinkan langsung oleh Siti Fadilah.

 

Menyelesaikan Pandemi

Deddy Corbuzier. (Foto: Instagram @mastercorbuzier)
Deddy Corbuzier. (Foto: Instagram @mastercorbuzier)

"Video tersebut terjadi di rumah sakit ketika saya bersilaturahmi dengan ibu Siti Fadilah. Dan saya meminta izin kepada ibu Siti Fadilah dan diizinkan tanpa sedikit pun paksaan. Karena beliau menginginkan agar ada informasi untuk masyarakat Indonesia yang bisa membantu bangsa kita untuk segera menyelesaikan pandemi Covid-19," tutur Deddy Corbuzier.

 

Disebut Menyalahi Aturan

[Fimela] Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier (Adrian Putra/Fimela.com)

Wawancara mantan mentalist bersama Siti Fadilah Supari berbuntut panjang. Deddy Corbuzier disebut tak punya izin mewawancara Siti Fadilah Supari.

Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) buka suara terkait wawancara yang dilakukan Deddy Corbuzier terhadap Siti Fadilah Supari. Kabag Humas Ditjen PAS, Rika Apriyanti, menyebut, wawancara yang dilakukan Deddy Corbuzier menyalahi aturan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya