Bebas dari Masalah Hukum, Catherine Wilson Siap Jadi Pribadi yang Baru

Catherine Wilson dinyatakan bebas setelah sempat dituntut rehabilitasi selama 8 bulan untuk kasus narkoba yang menjeratnya.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 22 Feb 2021, 10:30 WIB
Diterbitkan 22 Feb 2021, 10:30 WIB
[Fimela] Catherine Wilson
Catherine Wilson

Liputan6.com, Jakarta - Aktris Catherine Wilson sudah kembali beraktivitas dan menghirup udara segar. Ia dinyatakan bebas setelah sempat dituntut rehabilitasi selama 8 bulan untuk kasus narkoba yang menjeratnya.

Setelah bebas, Catherine Wilson telah memiliki banyak rencana di kehidupannya. Hal itu disampaikan Keket, sapaan akrabnya ketika ditemui awak media, belum lama ini.

Satu hal yang pasti, Catherine Wilson akan banyak melakukan hal-hal yang positif.

 

Banyak Rencana

[Fimela] Catherine Wilson
Catherine Wilson

"Kita tunggu, nanti ada surprise. Kalau plan banyak ya, ada beberapa sih. Ya nggak tau mau yang mana dulu yang mau diwujudin dan dikerjakan, tapi yang pasti (hal) positif," katanya.

 

Lebih Dewasa

[Fimela] Catherine Wilson
Catherine Wilson (Instagram/Catherine Wilson)

Tak hanya itu saja, pengalamannya yang lalu cukup banyak mengubah dirinya. Karena hal itu, saat ini ia mengaku menjadi pribadi yang lebih dewasa.

"Catherine yang sekarang lebih sayang sama diri sendiri, sayang sama keluarga, mendekatkan diri kepada Tuhan. Harus berubah dan dewasa," paparnya.

 

Pribadi Baru

[Fimela] Catherine Wilson
Catherine Wilson

Kejadian buruk itu memang cukup membuat Catherine Wilson sangat terpukul dan menjadi banyak merenung. Dari perenungan itu membuahkan hasil positif, Chaterine Wilson mengaku siap mengubur masa kelamnya dan mengganti menjadi pribadi yang baru yang tentu lebih positif.

"Yang pasti mau jadi Catherine Wilson yang baru, nggak mau lagi yang seperti kemarin, banyak salah. Kejadian ini Catherine banyak merenung, introspeksi diri, 'oh ternyata banyak kesalahan yang aku lakukan', aku mau kasih yang terbaik ke depannya," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya