Ultah, Sonny Septian Rasakan Kebahagiaan Terima Kado dan Kelahiran Anaknya

Sonny Septian mengaku bahagia karena tahun lalu saat ultahnya, Fairuz A Rafiq keguguran.

oleh Aditia Saputra diperbarui 13 Sep 2021, 20:20 WIB
Diterbitkan 13 Sep 2021, 20:20 WIB
Sonny Septian - Fairuz A. Rafiq (Foto: Instagram/@sonnyseptian)
Sonny Septian - Fairuz A. Rafiq (Foto: Instagram/@sonnyseptian)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Sonny Septian sedang berbahagia. Selain karena sedang berulangtahun, dirinya juga bakal kembali mendapatkan seorang anak yang diprediksi lahir pada Desember 2021 nanti. 

Di ulang tahunnya kali ini, Sonny Septian mendapatkan kado perlengkapan olahraga dari sang istri Fairuz A Rafiq. Bagi Sonny, ini semua menjadi kado terindah dirinya.

"Desember insyaAllah anaknya lahir, jadi bisa dibilang anaknya lahir nanti kado terbaik tahun ini. Bakal punya anak lagi, itu kado luar biasa banget,” kata Sonny Septian, saat jumpa pers secara virtual, Minggu (12/9/2021).

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Bersyukur

Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq. (Foto: Instagram @sonnyseptian)
Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq. (Foto: Instagram @sonnyseptian)... Selengkapnya

Adik Elma Theana ini mengaku sangat bersyukur. Pasalnya, saat ultahnya tahun lalu sang istri mengalami keguguran. 

“MasyaAllah di tahun ini ulang tahunnya, tahun kemarin kan kehilangannya kan di September," tutur Sonny Septian.

 

Doa

Sonny Septian. (Foto: Instagram @sonnyseptian)
Sonny Septian. (Foto: Instagram @sonnyseptian)... Selengkapnya

Tak lupa Fairuz A Rafiq pun meminta doa agar dirinya dan bayinya terus diberikan kesehatan sampai hari melahirkannya nanti. 

“Sudah masuk enam bulan, jadi mudah-mudahan berkah, mohon doanya semoga aku diberi kesehatan dan kelancaran," imbuh Fairuz A. Rafiq.

 

Keguguran

Fairuz A. Rafiq sempat mengalami keguguran ketika ia hamil anak ketiganya awal September 2020 dan menjalani tindakan kuret di rumah sakit. 

Fairuz A. Rafiq kemudian mengumumkan kehamilannya lagi yang sudah berusia empat bulan pada Juli 2021. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya