Titi Kamal Pernah Mengalami Hal Mistis Menjelang Magrib, Seperti Mitos dalam Film Jailangkung: Sandekala

Titi Kamal membintangi Film Jailangkung: Sandekala dan mengungkapkan pengalamannya pernah mengalami hal mistis menjelang magrib.

oleh Shintya Tifanny Affifah diperbarui 21 Sep 2022, 13:30 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2022, 13:30 WIB
Titi Kamal membintangi film Jailangkung: Sandekala.
Sepanjang syuting, Titi Kamal ketakutan. “Ini pengalaman syuting terseram selama aku main film horor tiga kali. Sebulan itu aku merasa ketakutan terus,” Titi Kamal menjelaskan. Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Jumat (9/9/2022), Titi Kamal berharap Jailangkung: Sandekala yang meneror bioskop mulai 22 September 2022 disambut penonton. (Foto: Dok. Sky Media)

Liputan6.com, Jakarta Film Jailangkung: Sandekala  tayang di bioskop mulai tanggal 22 September 2022 Titi Kamal yang merupakan salah satu bintang yang terlibat dalam film ini, mengaku seorang yang penakut tetapi sekaligus kepo pada kejadian mistis.

Saat dijumpai di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (19/9/2022), Titi Kamal membagikan pengalaman saat membintangi film horor Jailangkung: Sandekala.

Berperan sebagai Sandra dalam film tersebut rupanya pernah mengalami hal mistis yang berkaitan dengan film yang ia bintangi itu. Ibu dua anak ini mengaku sebenarnya ia penakut. 

"Aku itu takutan nggak berani ngeliat, nggak berani ketemu tapi aku kepo,. Jadi kerjaan pas syuting itu foto-foto hutan sekitar dapet nggak. Jadi aku penasaran dan kepo, seneng dengar cerita dari temen kru yang ketemu ini itu, tapi aku gak mau diketemuin," ujar istri Christian Sugiono.


Pengalaman Bermain Jailangkung

Titi Kamal membintangi film Jailangkung: Sandekala.
Dalam Jailangkung: Sandekala, Titi Kamal memerankan Sadra, ibunda Niki (Syifa Hadju) dan Kinan (Muzakki Ramdhan). Ketiganya sedang liburan ke luar kota tapi musibah terjadi. Kinan menghilang tanpa jejak. Panik, Sandra mencari sekenanya. Dalam pencarian itu, ia mendapati boneka jailangkung. Apakah boneka ini ada kaitannya dengan kepergian Kinan? (Foto: Dok. Sky Media)

Lebih lanjut, ia juga membagikan kisahnya saat duduk di bangku SMP, karena takut untuk bermain jailangkung secara langsung bersama teman-temannya, ibu dua anak ini hanya berani melihat saja.

"Di sekolah waktu itu temen sekelas aku yang main, aku gak berni karena aku takut jailangkungnya nggak mau balik, dia tuh nanya nanya nilai ujiannya berapa, dan dijawab 80, 75 terus kamu balik ya terus dijawab tidak, haduh heboh satu kelas," katanya.

Titi mengungkapkan bahwa dulu dirinya hanya berani melihat temannya bermain jailangkung. Sekarang ia merasa senang karena bisa terlibat langsung dalam film tentang jailangkung.

"Aku seneng banget dari dulu aku pengen ikut karena ini produsernya Pak Wicky, CJ Entertainment, sutradaranya pak Kimo Stamboel, dan juga pemainnya keren keren banget, jadi begitu denger Jailangkung aku harus ikut karena dari dulu keren banget kan ini," ujar Titi.


Sang Anak Indigo

Titi Kamal liburan ke Maldives (Instagram/titi_kamall)
Titi Kamal liburan ke Maldives (Instagram/titi_kamall)

Ibu dari Arzuna Zayan Sugiono dan Kai Attar Sugiono, menceritakan kejadian mistis lain yang pernah ia alami sebelumnya.

Titi menceritakan bahwa kedua anaknya bisa melihat makhluk tak kasat mata saat masih balita. Kejadian mistis yang Titi ceritakan juga berkaitan dengan mitos Sandekala yang kerap dijumpai menjelang magrib.

"Waktu aku lagi liburan ke Bali, lagi di pinggir pantai, kita main gitu menjelang magrib, terus Zuna senyum senyum, salahnya itu menjelang magrib, sok-sok mau ngeliat sun set. Terus Juna senyum senyum ngeliat ke atas, mama ada yang terbang terbang, hah masuk kamar langsung," ujar Titi.


Mitos Sebelum Margrib

Titi Kamal liburan ke Maldives (Instagram/titi_kamall)
Titi Kamal liburan ke Maldives (Instagram/titi_kamall)

Titi Kamal yang merupakan orang yang percaya makhluk gaib itu, juga mempercayai bahwa keluar saat magrib tidak dianjurkan. 

"Percaya (anak anak saat magrib tidak boleh keluar) karena gelap juga, jadi kalau anak-anak main takut ilang, takut susah ditemuin," ujar Titi. 

Titi Kamal menambahkan, momen yang ia ingat saat sang anak melihat sosok tak kasat mata. "Yang aku ingat Zuna kalau kaku, diem, gak berani ngeliat, gak mau ngomong, itu berarti dia lagi ngeliat," tambah Titi. 

Titi Kamal mengucap syukur saat sang anak menginjak usia tiga tahun secara alami sudah tidak bisa melihat makhluk tak kasat mata lagi. 

Infografis Poin Penting Pidato Kenegaraan Jokowi di Sidang Tahunan MPR 2022. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Poin Penting Pidato Kenegaraan Jokowi di Sidang Tahunan MPR 2022. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya