Liputan6.com, Jakarta Kini, cara mengelola keuangan semakin beragam. Pasalnya, sudah banyak instrumen keuangan yang dapat dipilih, seperti pasar modal dan perbankan.
Kedua instrumen keuangan tersebut banyak dipilih oleh masyarakat Indonesia, khususnya kalangan milenial dan Gen Z. Selaras dengan itu, kini banyak pula aplikasi dan startup yang menawarkan investasi dengan beragam keuntungan menarik.
Akan tetapi, dari begitu banyaknya aplikasi yang tersedia di pasaran, Anda harus cermat. Anda perlu mempelajari seluk beluk dunia perbankan dan investasi secara mendalam. Dan langkah tersebut bisa dilakukan melalui apa saja, salah satunya dengan film.Â
Advertisement
1. The Wolf of Wall Street
The Wolf of Wall Street yang diperankan oleh Leonardo DiCaprio ini mengisahkan seorang pialang saham Wall Street untuk perusahaan LF Rothschild. Film yang dirilis pada tahun 2013 tersebut memperlihatkan bagaimana kecerdikan Jordan Belfort dalam menggoreng saham untuk mendapatkan keuntungan.
Dari kecerdikannya tersebut, ia berhasil menapaki karier yang cemerlang di dunia perbankan. Bahkan di usianya yang ke-26, ia mampu meraup pendapatan sebesar US$49 juta dalam waktu tiga pekan saja.
Akan tetapi, kesuksesannya tersebut diraih melalui cara yang ilegal. Ia membungkus perusahaan kecil untuk IPO di bursa hingga mendapatkan dana puluhan juta dan menjalankan praktek money laundry.Â
Dari film ini Anda diingatkan untuk tidak sembarangan dalam melakukan investasi di pasar saham.
Advertisement
2. The Big Short
Film yang diperankan oleh Christian Bale, Brad Pitt, dan Ryan Gosling ini mengisahkan bagaimana "seramnya" krisis ekonomi tahun 2008. The Big Short ini mengisahkan tentang seorang mantan fisikawan yang bekerja sebagai hedge fund manager.
Burry yang diperankan oleh Chrostian Bale memprediksi akan terjadi kehancuran perekonomian Amerika Serikat yang diakibatkan oleh kredit perumahan. Namun, ia memutuskan untuk berinvestasi dengan membuat credit default swap.
Keputusan yang diambilnya penuh akan pertentangan. Magisnya, empat orang yang berinvestasi di credit default swap mendapatkan keuntungan besar. Dari film ini Anda dapat belajar bahwa di tengah krisis yang melanda, akan ada peluang untuk memaksimalkan keuangan.Â
3. The Pursuit of Happiness
Film ini dibintangi oleh Will Smith. The Pursuit of Happiness mengisahkan perjuangan hidup dari Chris Gardner (Will Smith). Masalah keuangan muncul ketika ia salah dalam berinvestasi.Â
Chris Gardner mengalokasikan seluruh asetnya untuk membeli mesin pemindai tulang yang akan dijual ke rumah sakit. Karena perkembangan teknologi yang pesat, alat tersebut sudah tidak andal untuk digunakan di dunia medis.
Namun, gejolak tersebut tak membuat Chris Gardner menyerah. Ia mencoba menjadi pialang saham. Ketika menjadi pialang saham untuk pertama kali, ia harus magang selama enam bulan tanpa gaji pokok yang didapatkan.
Akhirnya, Chris Gardner pun mendapatkan satu nasabah yang menjadi pembuka rezekinya. Dari film ini Anda bisa mempelajari bagaimana menjadi seorang pialang saham yang cerdik dan pantang menyerah.Â
Itu tadi tiga film yang membuat Anda mendapatkan pengetahuan baru tentang dunia investasi dan pasar modal. Jika ingin lebih mendalami dunia investasi dan pasar modal, Anda bisa mencari platform atau aplikasi yang menguliti kedua dunia tersebut secara mendalam, ya!
Â
(*)Â
Advertisement