Liputan6.com, Jakarta - Puluhan Make Up Artist (MUA) yang berasal dari komunitas MUA bertemu di acara Solo Meet Beauty yang diselenggarakan di Convention Hall Tirtonadi Solo pada tanggal 24 sampai 26 Februari 2023.
Dalam acara itu, para MUA memamerkan kebolehan merias wajah melalui sejumlah aktifitas beauty class yang diikuti beauty influencer hingga pegiat kecantikan.
"Acara yang berlangsung selama tiga hari itu dimeriahkan dengan serangkain aktifitas seperti MUA Competition, Beauty Class serta berbagai macam promo menarik di booth Venus," kata GM Marketing & Sales Produk Non Farma PT Kimia Farma Tbk, Eka Puji Rachmadi melalui keterangan tertulis, Rabu, 1 Maret 2023.
Advertisement
Baca Juga
Kebutuhan Perempuan
Eka menambahkan, bagi para perempuan kosmetik merupakan kebutuhan lifestyle. Pemilihan produk kosmetik pun tidak hanya cantik, tetapi juga sehat.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap aspek kecantikan dan kesehatan masyarakat, Venus Cosmetic hadir untuk menjawab kebutuhan perempuan sehingga dapat menemani diberbagai aktivitas.
Advertisement
Venus Eye and Lip Makeup Remover
Eka mengatakan, pada awal 2023 Venus Cosmetic menghadirkan Produk Baru yaitu Venus Eye and Lip Makeup Remover.
"Produk baru yang dilaunching ini merupakan produk pembersih make up dengan formula lembut serta bebas alkohol, sehingga aman digunakan untuk setiap perempuan," kata dia.
Kulit Bersih, Sehat Terlindungi
Venus Eye and Lip Makeup Remover, dijelaskan Eka, mengandung Triple Natural Moisturizing Agent yang meliputi Jojoba Oil, Sun Flower Seed Oil & Chamomile Oil.
"Agar kulit bersih dan sehat terlindungi, Venus Eye and Lip Makeup Remover ini akan melengkapi rangkaian produk-produk make up dari Venus Cosmetic," Eka memungkasi.
Advertisement