Jess No Limit Pertama Kali Bagikan Momen Periksa Kandungan Sisca Kohl, Pilih Check Up di Singapura

Jess No Limit mengunggah sebuah video saat ia dan sang istri, Sisca Kohl, melakukan check up kehamilan.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 21 Mei 2023, 19:00 WIB
Diterbitkan 21 Mei 2023, 19:00 WIB
Sisca Kohl Hamil
Potret Sisca Kohl Umumkan Kehamilan Bareng Jess No Limit (Sumber: Instagram/Jessnolimit)

Liputan6.com, Jakarta Jess No Limit dan Sisca Kohl saat ini tengah berbahagia. Beberapa waktu lalu ia mengumumkan bahwa Sisca Kohl sedang hamil buah hati mereka yang pertama.

Banyak warganet yang juga menantikan perkembangan Baby No Limit, julukan calon buah hati Jess dan Sisca Kohl. Terbaru, Jess No Limit mengunggah sebuah video saat mereka saat mereka melakukan check up kehamilan.

Jess No Limit dan Sisca Kohl sepakat untuk periksa kandungan di Singapura.

"Jadi kita sekarang lagi di pesawat, kita lagi mau check up Baby No Limit. Ayang sudah siap ketemu Baby Noli lagi?" tanya Jess seperti dalam vlog yang diunggah pada Minggu (21/5/2023).

"Sudah," jawab Sisca sambil senyum.

Pertama Kali di-Publish

Potret Mesra Jess No Limit dan Sisca Kohl di Korea Selatan
Sebelumnya, Sisca Kohl menyenut kepergiannya ke Korea untuk honeymoon bersama suami tercinta [instagram/jessnolimit]

Sebenarnya mereka sudah pernah melakukan pemeriksaan kandungan sebelumnya, namun Jess No Limit dan Sisca Kohl tidak membeberkannya ke publik. Baru kali ini mereka akan mem-publish videonya.

"Jadi sebenarnya kita udah pernah ketemu Baby Noli ya, cuman belum publish aja videonya. Cuman yang kali ini kita benar-benar rekam ya," kata Jess No Limit.

 

Tunggu di Part 2

Potret Mesra Jess No Limit dan Sisca Kohl di Korea Selatan
Sisca Kohl dan Jess No Limit memilih liburan kali ini ke Korea Selatan. Kabar tersebut diketahui melalui akun instagram keduanya [instagram/jessnolimit]

Dalam video tersebut, Jess No Limit berbagi pengalamannya saat menginap di hotel di Singapura, hingga cerita menikmati kuliner di sana. Sayangnya, rasa penasaran warganet akan janin Baby No Limit masih harus tertahan sedikit lebih lama lagi karena rupanya Jess No Limit membagi video tersebut ke dua bagian. Sementara momen periksa kandungannya itu akan diunggah di bagian kedua.

"Jadi kita pokoknya bakal bertemu dengan Baby Noli, cuma sabar dulu guys, di part 2," tutup Jess No Limit di akhir videonya.

 

Doa Warganet

Sisca Kohl Hamil
Potret Sisca Kohl Umumkan Kehamilan Bareng Jess No Limit (Sumber: YouTube/Jess No Limit)

Meski begitu, warganet yang penasaran itu tetap memberikan doa kepada Jess No Limit dan Sisca Kohl agar kandungannya senantiasa diberikan kesehatan hingga persalinan tiba. Beberapa di antara mereka juga mengingatkan Jess No Limit untuk terus menjaga kandungan sang istri di usia kehamilan yang masih rentan.

"Cari duitnya di indo, buang duitnya di singapore, mantap bg Jess, semoga janin nya sehat selalu tanpa ada kendala apapun, sehat selalu kak Sisca dan bg Jess🙂," tulis @riskanoviana4879

"Hati hati ya ko jess,karna di umur muda kehamilan jangan terlalu banyak untuk perjalanan jauh²,harus extra hati hati dan banyakin perhatian ke istri semoga lancar sampai nanti lahiran dan menjadi anak yang berbakti ke kedua orangtua 🤲🤲," timpal @dwikyromariomuhammad9544.

Infografis Ibu Hamil Sudah Bisa Dapatkan Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Infografis Ibu Hamil Sudah Bisa Dapatkan Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya