6 Momen Reuni Bintang Inikah Rasanya Setelah 20 Tahun Berlalu: Rifky Balweel, Gilbert Marciano dan Aji Yusman Dijewer Istri Saat Reka Adegan

Tiga aktor utama sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman reka ulang adegan kocak yang biasa mereka jalani.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 23 Mei 2023, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2023, 21:00 WIB
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Liputan6.com, Jakarta Sinetron Inikah Rasanya yang tayang di SCTV pada 2003 populer pada zamannya. Sinetron ini menceritakan masa puber yang dialami siswa dan siswi SMP. Sinetron produksi Rapi Films ini juga mendongkrak karier beberapa aktrisnya seperti Alyssa Soebandono, Nia Ramadhani, Asmirandah, dan Raya Kohandi.

Sementara di jajaran aktor, Gilbert Marciano menjadi pemeran utama. Ia memerankan Jason yang kala itu identik dengan kumis tipisnya. Jason dikisahkan punya dua sahabat, yaitu Aldi dan Jono yang masing-masing diperankan Aji Yusman dan Rifky Balweel.

Setelah 20 tahun berlalu, kini para aktor utama Inikah Rasanya sudah menikah dan punya anak. Rifky Balweel yang paling konsisten di industri hiburan, masih muncul dalam berbagai judul sinetron dan FTV tiap tahun. Gilbert Marciano yang bergelar Sarjana Hukum menggeluti profesi pengacara tapi juga sesekali tampil di TV. Aji Yusman belum lama ini jadi sorotan lantaran mengalami kesulitan ekonomi.

Akhir pekan lalu, ketiganya mengunggah momen reuni. Rifky dkk terlihat melakukan reka adegan saat syuting sinetron yang sempat dibuat versi layar lebar itu. Mereka juga mengajak para istri dalam konten yang diunggah dalam video reels. Berikut 6 potretnya dirangkum Showbiz Liputan6.com dari Instagram Gilbert, Selasa (23/05/2023).

Jason

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Dalam Instagram reels, Gilbert alias Jason pertama muncul memakai polo shirt putih. Ia tampak terpaku kemudian menunjukkan ekspresi kagum.

Menyusul

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Sesaat kemudian, muncul Rifky dan Aji yang terlihat bingung melihat ekspresi Gilbert. Mereka pun mencari tahu apa yang dilihat Gilbert.

Andalan

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Seperti yang kerap dilakoni dalam sinetron Inikah Rasanya, begini ekspresi Gilbert alias Jason dkk ketika terpesona pada gadis cantik. Unggahan ini pun membuat sejumlah warganet bernostalgia.

Bapack-bapack

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Sebuah video serupa tapi tak sama diunggah Gilbert dkk beberapa hari kemudian. Kali ini ketiganya tampak jalan di sebuah gang. Video ini diberi judul Inikah Rasanya Bapack-bapack.

Wanita

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Video diedit dengan adegan wanita dengan rok tersingkap yang diduga diambil dari film luar. Hal ini membuat Gilbert dkk kembali memasang wajah mupeng seperti saat akting 20 tahun silam.

Istri

Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)
Reuni bintang sinetron Inikah Rasanya yakni Gilbert Marciano, Rifky Balweel dan Aji Yusman (Foto: instagram gilbertmarciano)

Video diakhiri dengan pemunculan para istri. Terlihat Biby Alraen (istri Rifky), Saskia (istri Aji) dan Rindy Marlianti (istri Gilbert) yang datang lalu menjewer telinga suami masing-masing.

Sejumlah warganet berharap mereka berkolaborasi entah di kanal YouTube atau main film bareng. “Pokoknya ditunggu inikah rasanya versi bapak bapaknya bang,” tulis akun *******yoki.

Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital
Infografis Cara Pindah Dari TV Biasa Ke TV Digital
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya