Surat Terbuka Lolly Anak Nikita Mirzani buat Antonio Dedola: Kamulah Superhero di Kehidupan Nyata

Lewat surat terbuka, Laura Meizani alias Lolly anak Nikita Mirzani menyebut bekas suami ibunya, Antonio Dedola, sebagai superhero di kehidupan nyata.

oleh Wayan Diananto diperbarui 08 Jul 2023, 11:20 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2023, 11:20 WIB
Antonio Dedola dan Lolly putri Nikita Mirzani.
Lewat surat terbuka, Laura Meizani alias Lolly anak Nikita Mirzani menyebut bekas suami ibunya, Antonio Dedola, sebagai superhero di kehidupan nyata. (Foto: Dok. Instagram @toni.dedola)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Laura Meizani alias Lolly anak Nikita Mirzani dikabarkan pulang ke Indonesia. Sekolahnya di London, Inggris, akhirnya berhenti. Jelang kepulangan ke Tanah Air, ia menulis surat terbuka.

Surat terbuka yang ditujukan untuk Antonio Dedola itu diunggah di akun Instagram terverifikasi, Sabtu (8/7/2023) waktu Indonesia seraya menyertakan potret Lolly bersama bekas suami Nikita Mirzani.

Mencermati suratnya, Lolly menyebut Antonio Dedola sebagai superhero di kehidupan nyata. Dari mantan ayah tiri, ia mengaku belajar banyak hal termasuk bertumbuh sebagai seorang remaja putri.

Kamu adalah superhero kehidupan nyata. Kamu telah membantuku belajar dan tumbuh. Kamu selalu memegangi tanganku ketika aku takut,” tulis Laura Meizani alias Lolly dalam bahasa Inggris.

 

Kamu Menunjukkan Cinta

Unggahan Lolly anak Nikita Mirzani
Surat terbuka Laura Meizani alias Lolly anak Nikita Mirzani untuk Antonio Dedola. Ia menyebut bekas suami ibunya sebagai superhero di kehidupan nyata. (Foto: Dok. Instagram @1aurabd)... Selengkapnya

Tergambar jelas bagaimana kehadiran Antonio Dedola berdampak besar pada kondisi psikologis Lolly belakangan ini. Bagi Lolly, Antonio Dedola selalu ada ketika ia sedang terpuruk.

Kamu menunjukkan cinta, mengajariku berdiri tegak, dan selalu bangkit ketika aku sedang terpuruk. Kamu selalu memberikan segalanya bahkan ketika menghadapi masa dulit, kamu tak pernah terlihat lelah,” imbuhnya.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kasih Sayang dan Perhatian

Nikita Mirzani. (Foto: Dok. Instagram @nikitamirzanimawardi_172)
Nikita Mirzani. (Foto: Dok. Instagram @nikitamirzanimawardi_172)... Selengkapnya

Bahkan ketika sedang sibuk-sibuknya, kamu selalu meluangkan waktu untuk merengkuhku dengan semua kasih sayang dan perhatian,” ungkap Laura Meizani masih dalam unggahan yang sama.

Saat artikel ini disusun, surat terbuka Lolly untuk Antonio Dedola disukai hampir 20 ribu orang. Tak ingin memantik kegaduhan, Lolly mematikan kolom komentar unggahan tersebut. Antonio Dedola menyukai unggahan ini.

 

Gue Benar-benar Kecewa!

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani ngamuk saat tahu Laura Meizani meng-endorse toko ponsel yang diduga menipu konsumen berkali-kali. Ia memberi peringatan keras. (Foto: Dok. Instagram @nikitamirzanimawardi_172)... Selengkapnya

Diberitakan sebelumnya, Antonio Dedola ngamuk gara-gara sahabat Nikita Mirzani menghubunginya, bertanya apakah ia tahu keberadaan Lolly. Antonio Dedola berpikir Lolly hilang di Inggris. Ia pun panik dan waswas. Ternyata, kabar Lolly hilang hanyalah hoaks.

Gue benar-benar kecewa dan kehabisan kata tentang bagaimana lo bersikap, Nikita Mirzani. Gue akhirnya kehilangan semua respek terhadap lo dan teman-teman lo. Bimo Permadi kontak gue, pura-pura khawatir dan menakut-nakuti gue!” cetusnya di Instagram Stories, semalam.

Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga
Infografis Mengenal 8 Fungsi Keluarga. (Liputan6.com/Niman)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya