Cerita Christian Sugiono Mendesain Kitchen Sink, Terinspirasi Masa Susah Saat Merantau

Christian Sugiono kini mulai merambah dunia desain. Baru-baru ini, ia mendesain kitchen sink atau bak cuci piring yang terinspirasi dari pengalaman hidup.

oleh Wayan Diananto diperbarui 26 Agu 2024, 22:29 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2024, 20:20 WIB
Christian Sugiono. (Foto: Dok. Instagram @csugiono)
Christian Sugiono kini mulai merambah dunia desain. Baru-baru ini, ia mendesain kitchen sink atau bak cuci piring yang terinspirasi dari pengalaman hidup. (Foto: Dok. Instagram @csugiono)

Liputan6.com, Jakarta Selain dikenal sebagai aktor pencetak banyak film box office, Christian Sugiono kini mulai merambah dunia desain. Baru-baru ini, ia mendesain kitchen sink atau bak cuci piring yang terinspirasi dari pengalaman hidup.

Kitchen sink rancangan Christian Sugiono tercipta karena kesulitan yang dihadapi saat merantau. Berkaca pada pengalaman, suami Titi Kamal sulit mendapat kitchen sink atau bak cuci piring multi-fungsi.

“Saya mendesain ini cukup lama karena harus melihat dan menentukan dulu produk yang perlu diciptakan agar jadi solusi terbaik. Dulu saya waktu merantau susah sekali dapat bak cuci piring yang proper,” kata Christian Sugiono.

Kitchen sink ala Christian Sugiono dilengkapi berbagai teknologi dan aksesoris seperti pembersih gelas, dispenser sabun, tempat pisau, dan berbagai jenis pancuran air yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Kedalaman Ideal

Christian Sugiono
Christian Sugiono. (Foto: Dok. Instagram @csugiono)

Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Minggu (25/8/2024), Christian Sugiono berharap bak cuci piring rancangannya mempermudah kegiatan para pasutri saat berada di dapur.

“Kedalaman bak cucinya ideal, yakni 24 cm sehingga air tidak mudah terciprat keluar dan mengotori meja dapur. Kami juga menyiapkan suku cadang dan garansi hingga lima tahun,” ujar bintang film Jomblo.

Elegan dengan Sensasi Tembakau

Christian Sugiono. (Foto: Dok. Instagram @csugiono)
Christian Sugiono. (Foto: Dok. Instagram @csugiono)

Christian Sugiono menjelaskan, bak cuci piring multifungsi ini hasil kolaborasinya dengan Germany Brilliant (GB) Sanitaryware. Kabar terbaru, Christian Sugiono dan GB memeriahkan pameran Indo Build Tech, Agustus 2024, di ICE BSD Tangerang dengan bagi-bagi parfum.

“Parfum ini ada sensasi elegan dan taste tembakaunya. Limited edition. Kami bagikan parfum gratis untuk ratusan konsumen setiap pembelian kitchen sink Christian Sugiono series. Penawaran ini berlaku selama Indo Build Tech 2024 berlangsung,” beri tahu Christian Sugiono.

 

Kolaborasi dengan Artis Besar

Christian Sugiono
Christian Sugiono menghadiri pameran Indo Build Tech, di Indonesia Convention Exhibition BSD Tangerang, Agustus 2024. (Foto: Dok. Istimewa)

Dalam kesempatan itu, General Manager GB Sanitaryware, Yapto Wijaya, menyatakan kerja sama dengan Christian Sugiono mungkin saja berlanjut. Ke depan, bisa menciptakan inovasi produk perlengkapan kamar mandi dan dapur fungsional yang belum dimiliki kompetitor.

“Ini kesempatan yang sangat kita hargai bisa berkolaborasi dengan artis besar. Konsumen yang datang selalu bertanya dan penasaran kitchen sink baru kita karena jadi solusi terbaik di dapur, ditambah lagi dapat parfum gratis limited edition,” Yapto Wijaya memaparkan.

 

 

 

Infografis desain-desain interior rumah
Infografis desain-desain interior rumah yang bisa menjadi ide untuk menata kembali rumah Anda. (Dok: Liputan6/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya