Liputan6.com, Banyuwangi Sebuah rumah di Klatakan Kalipuro Banyuwangi ludes terbakar. Akibat insiden ini pemilik rumah rugi ratusan juta rupiah.
Ya, rumah tersebut yakni milik Sahari Edi Sucipto. Pemicu kebakaran diduga akibat korsleting listrik, Rabu (20/4/2022) pagi.
"Kami menerima laporan dari warga pukul 07.30 WIB," kata Kepala Bidang Damkar Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Banyuwangi, Sultoni Munir.
Advertisement
Proses pemadaman memakan waktu kurang lebih 1 jam. Membutuhkan sedikitnya 4 unit mobil pemadam.
Kebakaran ini, kata dia, dipicu oleh korsleting listrik di salah satu ruangan kamar. Memicu bunga api dan membakar bangunan rumah.
Akibat kebakaran tersebut korban mengalami kerugian hingga Rp 150 juta.
"Hanya kerugian materil dan tidak ada korban jiwa," tandasnya
Cek Saluran Listrik Sebelum Mudik
Terlebih lagi kata Sultoni, saat ini menjelang musim mudik lebaran. Bagi warga yang hendak mudik ke luar kota untuk kiranya terlebih dahulu memastikan bahwa rumah yang ditinggalkan benar- benar aman terutama aliran listrik dan benda – benda lainya yang menjadi pemicu kebakaran.
“Apalagi sebentar lagi banyak orang yang akan mudik ya. Untuk itu, masyarakat sekiranya untuk benar- benar memastikan rumah yang ditingalnya benar- benar aman,”pungkasnya
Advertisement