:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/1341285/original/079623500_1473388408-Mamadou-Sakho-Irish-Mirror.jpg)
Mamadou Sakho adalah seorang pesepak bola asal Prancis yang bermain untuk Liverpool. Pria kelahiran 13 Februari 1990 ini biasa bermain di posisi bek tengah.
Sakho dikenal dengan tekelnya yang mumpuni dan akurasi operannya yang baik. Ia juga dikenal dengan gaya rambutnya yang eksentrik yang disesuaikan dengan gaya permainannya, hal ini membuat para kolega dan penggemarnya memanggilnya dengan julukan Si Buas.
Mengawali kariernya di klub sepak bola Paris, ia akhirnya direkrut oleh tim akademi Paris Saint Germain pada tahun 2002 dan mengoleksi hampir lebih dari 200 penampilan. Di tahun 2013, ia pindah ke Liverpool dengan banderol 18 juta Poundsterling.
Setelah hampir mencicipi segala jenjang Tim Nasional Prancis, debut seniornya akhirnya tiba pada tahun 2010 ketika ia masih berumur 20 tahun. Ia turut ambil bagian di Piala Dunia 2014.
Bikin ulah di pramusim
Petualangan Mamadou Sakho dalam tur Liverpool di Amerika Serikat (AS) berakhir lebih cepat. Itu setelah Sakho sengaja dipulangkah Liverpool, Jurgen Klopp karena tidak menghormati aturan-aturan klub. Liverpool adalah tim top Inggris yang memulai latihan pramusim 2016/2017 lebih cepat dari tim lainnya. Itu karena mereka sudah memulai sesi latihan sejak awal Juli 2016. Bahkan, sudah empat lawan yang dihadapi The Reds pada laga uji coba.
Sayang, ada kejadian yang sedikit mengganggu suasana latihan Liverpool di California. Secara tiba-tiba Liverpool memulangkan Sakho dari tur di AS. Usut punya usut, ada sebuah momen yang memaksa Klopp mengambil keputusan tersebut.
Lolos dari Kasus Doping
Bek Liverpool, Mamadou Sakho akhirnya bisa bernapas lega. Sebab, Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) telah memutuskan untuk menutup kasus doping yang menjerat nama Sakho. Pemain berusia 26 tahun tersebut gagal tes doping saat menjalani leg kedua babak 16 besar Liga Europa saat melawan Manchester United, Maret lalu. Sakho juga mengakui bahwa dirinya minum obat pembakar lemak dan tidak merasa telah melanggar peraturan UEFA.

Berita Terbaru
Outfit Study Tour 2025, Kombinasi Pakaian Ini Bikin Penampilan Jadi Maksimal
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Quartararo Gagalkan Marc Marquez Pole Position Kelima Beruntun
Wanita Asal China Ini Klaim Tertular Virus Herpes dari Mikrofon Karaoke
Sinovac Jawab Kekhawatiran soal Efek Jangka Panjang Pasca 4 Tahun Vaksin Covid-19
7 Rumah Minimalis Sederhana 2 Lantai Atap Dak 50 m²-70 m² Tren 2025
Jawaban Menohok Gus Baha saat Tawasul Dianggap Syirik, Kenapa Obat Tidak?
Link Siaran Langsung Semifinal FA Cup: Nottingham Forest vs Manchester City di Vidio
Nonton Live Streaming Big Match BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Semen Padang di Vidio
Wamentan Sudaryono Usul Penyuluh Pertanian Masuk Kopdes Merah Putih
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial Kepercayaan Dibalas Dusta di Indosiar, Sabtu 26 April Via Live Streaming Pukul 16.30 WIB
Kang Ji Yong, Mantan Pesepakbola Korea Selatan, Meninggal Dunia di Usia 37 Tahun
7 Rumah Tingkat Ala Jepang yang Populer Diadaptasi Indonesia di 2025