Liputan6.com, Inggris Ke depannya, ukuran rumah di kota-kota besar disinyalir akan semakin menyempit yang berarti kamar mandi juga menjadi lebih compact. Untuk menghemat ruang, sekelompok mahasiswa di Inggris menciptakan toilet duduk yang bisa dilipat.
Untuk menghemat air, perangkat yang dijuluki Iota ini memiliki sistem penyiraman pintar yang akan bekerja ketika toilet berada pada posisi tegak. Mengutip laman Daily Mail, Selasa (11/3/2014), toilet inovatif ini dirancang oleh dua orang mahasiswa University of Huddersfield, Gareth Humphreys dan Elliott Whiteley.
Iota diklaim menghemat sepertiga ruangan ketimbang toilet konvensional sehingga dipercaya dapat membuat ukuran kamar mandi terlihat lebih lapang.
Perangkat rumah tangga masa depan ini juga lebih efisien karena hanya menggunakan setengah dan dua liter air sekali penyiraman, dibandingkan dengan toilet kebanyakan yang bisa menghabiskan enam liter air sekali siram.
'Toilet biasa memiliki banyak masalah - penggunaan air yang berlebihan sehingga membuat sampah yang ada di sekitar mengendap dan bisa mencemarkan air bersih. Toilet konvensional juga sangat besar sehingga membuat kamar mandi terasa sempit," ujar Humphreys dan Whiteley.
Saat ini Iota masih dalam mengembangan, Humphreys dan Whiteley telah mengajukan permohonan paten untuk desain dan telah masuk Manufactures and Commerce (RSA) Student Design Awards. Mereka menyebut toilet ini mampu menghemat lebih dari 10 ribu liter air per orang setiap tahunnya.
Â
Sambut Masa Depan, Mahasiswa Bikin Toilet Model Lipat
Untuk menghemat air, perangkat yang dijuluki Iota ini memiliki sistem penyiraman pintar yang akan bekerja ketika berada pada posisi tegak.
Diperbarui 11 Mar 2014, 06:15 WIBDiterbitkan 11 Mar 2014, 06:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris: Kalahkan Tottenham Hotspur, Nottingham Forest Merangsek ke Posisi Tiga Besar
Paus Fransiskus Meninggal, Sri Mulyani, Erick Thohir, hingga Airlangga Hartarto Sampaikan Duka
Soeharto Kembali Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Bakal Disetujui?
Hari Ini Selasa 22 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak Doa Dimudahkan Segala Urusan
OCI Pertimbangkan Tempuh Jalur Hukum atas Tudingan Eks Pemain Sirkus
Penghormatan Terakhir Raja Charles III pada Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
Taman Nasional Lorentz, Kawasan Konservasi Megah dan Memukau di Papua
NASA Gelar Kompetisi LunaRecycle Challenge dengan Hadiah Rp50 Miliar
Detik-Detik Dramatis Penyelamatan Balita yang Terancam Dibunuh Ayah WNA di Kalibata City
Kisah Paus Fransiskus dan Gaya Kesederhanaan Rasulullah SAW yang Patut Diteladani
Dalami Peran di Drama Terbaru, Song Joong Ki Ikut Kelas Merangkai Bunga
Rafah Membara, Yogyakarta Bergerak: Ribuan Warga Tuntut Hentikan Genosida Palestina