Ingin Uang Miliaran? Yuk, Rakit Ponsel Bareng Google

Hadiah itu akan diberikan kepada pengembang yang mampu menciptakan modul terbaik.

oleh Iskandar diperbarui 18 Apr 2014, 09:28 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2014, 09:28 WIB
Ingin Uang Milyaran? Yuk, Rakit Ponsel Bareng Google
Hadiah itu akan diberikan kepada pengembang yang mampu menciptakan modul terbaik.

Liputan6.com, Google berencana akan membagikan uang sebesar US$ 100 ribu atau sekitar Rp 1,1 miliar bagi siapa saja yang dapat merancang smartphone dengan desain yang inovatif.

Hadiah itu akan diberikan kepada pengembang yang mampu menciptakan modul terbaik - dinilai berdasarkan fungsionalitas, tampilan desain, kualitas, dan potensi komersialisasi.

Mengutip laman Phandroid, modul yang dibuat juga harus menjadi sebuah perangkat yang bisa digunakan dalam aktivitas sehari-hari, sehingga modul dapat dipakai dengan nyaman dan diidamkan banyak orang.

Kontes yang ditujukan untuk merancang ponsel modular Google, Project Ara ini diketahui sudah mengumpulkan sekitar 200 pengembang. Dua runner up yang beruntung akan diajak ke markas Google dan semua biaya hardware yang dibutuhkan akan ditanggung pihak penyelenggara.

Seperti yang diketahui, ponsel modular Google disebut akan hadir pada Januari 2015. Paul Eremenko selaku Head of Project Ara mengatakan, pada bulan Desember 2013, Google akan menghadirkan pembaruan Android untuk mendukung ponsel tersebut.

Eremenko menjelaskan, smartphone modular pertama yang bakal dirilis adalah ponsel generic, yang biaya pembuatannya hanya sekitar US$ 50. Meski terbilang murah, ia tidak mengungkap berapa harga retail yang dipatok untuk ponsel tersebut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya