Liputan6.com, Espoo Setelah resmi diakuisisi oleh Microsoft, mantan CEO Nokia Stephen Elop dialihkan posisinya menjadi Executive Vice President for Microsoft Devices Group. Ia akan bertangung jawab dalam hal pengembangan bisnis perangkat Microsoft, termasuk smartphone dan tablet Lumia, tablet Surface, ponsel fitur Nokia, hingga konsol game Xbox.
Dengan dipromosikannya Elop, lalu siapakah pengganti di posisinya? Belakangan muncul satu nama kuat sebagai calon nakhoda baru Nokia, dia adalah Rajeev Suri yang saat ini menjabat sebagai CEO Nokia Solutions and Networks.
Dan benar saja, per 1 Mei 2014 mendatang, pria keturunan India itu telah resmi didapuk sebagai CEO baru Nokia. "Seiring dengan masuknya babak baru, jajaran direksi Nokia dan saya percaya bahwa Rajeev merupakan orang yang tepat untuk memimpin perusahaan ini,'' tulis Risto Siilasmaa selaku Ketua Jajaran Direksi Nokia pada pernyataan resmi seperti yang dilansir laman Engadget, Selasa (29/4/2014)
Rajeev Suri bukanlah orang baru di Nokia, ia telah mengabdi sejak 1995 untuk produsen perangkat asal Finlandia itu, dan pada 2009 ia mendapatkan kehormatan untuk menjabat sebagai CEO Nokia Solutions & Networks.
Pada video pernyataan resmi yang dimuat laman Nokia, Rajeev menerangkan bahwa di bawah kuasa Microsoft, Nokia ke depannya akan lebih fokus pada masalah yang lebih luas di industri telekomunikasi, yaitu aplikasi mobile dan layanan berbasis cloud.
Patut ditunggu sepak terjang mantan 'raja ponsel' Nokia di bawah kendali Rajeev Suri beserta Microsoft. Mampukan Nokia kembali ke masa jayanya?
Ini Dia CEO Baru Nokia Pengganti Stephen Elop
Patut ditunggu sepak terjang mantan 'raja ponsel' Nokia di bawah kendali Rajeev Suri beserta Microsoft. Mampukan Nokia kembali ke masa jaya?
diperbarui 29 Apr 2014, 17:32 WIBDiterbitkan 29 Apr 2014, 17:32 WIB
Patut ditunggu sepak terjang mantan 'raja ponsel' Nokia di bawah kendali Rajeev Suri beserta Microsoft. Mampukan Nokia kembali ke masa jaya?
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
NDX AKA Menggebrak Konser Banten Maju Andra Soni di Tangerang
Tips Jualan Online: Panduan Lengkap untuk Sukses di Era Digital
Mengintip Tren Investasi Kelistrikan di Indonesia
BRI Peduli Salurkan Beasiswa dan Sarana Prasarana ke YPAC Jakarta
Arti Mimpi Anak Diculik dalam Islam: Tafsir dan Makna Spiritual
Tips Memilih Foundation yang Tepat untuk Hasil Makeup Flawless
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Jumat 22 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Tips Bawa Anak 2 Tahun Naik Motor: Panduan Lengkap untuk Perjalanan Aman
Hasil BRI Liga 1 Persib Bandung vs Borneo FC: Bekuk Pesut Etam, Pangeran Biru Jaga Rekor Tak Terkalahkan
Miliarder Gautam Adani Terseret Kasus Suap, Bagaimana Nasib Sumber Ekonomi India?
Hoaks Terkini Seputar Pemberian Bantuan, dari untuk Ibu Hamil sampai Renovasi Rumah
Kunci Sukses Meniti Karier dengan Beretika