Liputan6.com, Jakarta - Berbagai perusahaan pembuat ponsel pintar (smartphone) populer di dunia, seperti Apple dan Samsung sudah sejak lama diprediksi akan meluncurkan produk dengan pemindai mata. Namun fitur keamanan tersebut malah muncul lebih dulu dari produsen lain yang belum begitu populer di ranah ponsel.
Ya, ponsel pintar dengan pemindai mata lahir dari tangan Fujitsu, perusahaan yang lebih dikenal sebagai produsen laptop dan solusi teknologi. Fujitsu memperkenalkan Fujitsu Arrow NX F-04G, smartphone Android pertamanya yang dilengkapi fitur pemindai mata pertama di dunia.
Menurut yang dilansir laman Digital Trends, perusahaan asal Jepang itu merilis Fujitsu Arrow NX F-04G ke pasar smartphone di negaranya bersama dengan operator seluler NTT Docomo.
Inovasi baru tersebut diharapkan bakal membuat handset semakin aman karena menggunakan teknologi biometri yang lebih handal. Teknologi ini diklaim lebih canggih dari fitur pemindah sidik jari yang sudah dipakai beberapa smartphone populer di dunia seperti pada iPhone 6 dan Galaxy S6.
Tak hanya fitur keamanan tingkat tinggi, Fujitsu Arrow NX F-04G disebutkan memiliki spesifikasi kelas atas. Handset ini dibekali layar seluas 5,2 inci beresolusi 1440 x 2560 piksel dengan chipset Qualcomm Snapdragon 810 octa-core.
Selain itu, kamera utama yang tersemat di belakang ponsel pintar Fujitsu ini memakai sensor 20,7 megapiksel (MP), fitur yang masih jarang dipakai produk buatan perusahaan lain. Sedangkan urusan sumber daya, handset ini dipersenjatai baterai berkapasitas 3120 mAh.
(den/dew)
Smartphone Berfitur Pemindai Mata Akhirnya Diperkenalkan
Teknologi ini diklaim lebih canggih dari fitur pemindai sidik jari yang sudah dipakai beberapa smartphone populer.
diperbarui 16 Mei 2015, 12:17 WIBDiterbitkan 16 Mei 2015, 12:17 WIB
Teknologi ini diklaim lebih canggih dari fitur pemindah sidik jari yang sudah dipakai beberapa smartphone populer di dunia
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Stroke pada Wajah: Kenali Tanda Bahaya dan Cara Mengatasinya
6 Cara Menyikapi Pasangan yang Tiba-tiba Bersikap Dingin
Adu Gaya Luna Maya versus Lisa BLACKPINK di Acara Bulgari yang Dihadiri Banyak Bintang Internasional
Jadwal Libur dan Cuti Bersama Desember 2024, Siap-Siap Healing
Telkom: AI Bantu Otomatisasi Tugas Manual sampai 95% dan Keluhan Pelanggan Berkurang
Ini Sederet Proyek Energi Bersih Medco Energi
Viral! Anggota Polisi Ringkus Buronan Pencuri Mobil di Bandar Lampung saat Hendak Rayakan Ulang Tahun Bersama Anak dan Istri
Reaksi Hyeri Atas Kemunculan Jung Woo Sung di Blue Dragon Film Awards 2024 Panen Pujian
6 Potret Keluarga Besar Natasha Wilona, Sang Ayah Tiba-tiba Muncul Minta Bertemu
Top 3 Berita Bola: Jadi Pelatih Leicester City, Ruud van Nistelrooy Bisa Rampok 4 Pemain Manchester United
Ciri-Ciri Sunscreen Tidak Cocok: Kenali Tanda dan Cara Mengatasinya
Fadly Faisal Menang Lawan Aisar di Byon Combat, Penuh Keseruan dan Hiburan