Liputan6.com, Jakarta - Canon melalui pt Datascrip resmi meluncurkan produk kamera terbarunya yang masuk dalam keluarga G Series yaitu PowerShot G3 X. Sebelumnya diketahui bahwa seri G ini menyasar pasar high-end.
PowerShot G3 X menawarkan fitur-fitur unggulan, diantaranya adalah sensor CMOS sebesar 1 inci, optical zoom hingga 25 kali, zoom framing assist yang telah disempurnakan, dan dynamic image stabilization.
Fitur-fitur unggulan tersebut, menurut Canon Division Director PT Datascrip Merry Harun, sangat cocok bagi para travelers yang menyukai lensa zoom panjang serbaguna untuk mengabadikan pemandangan hingga detil landmark dari kejauhan.
Sensor CMOS sebesar 1 inci dengan resolusi 20,2 MP yang dipadukan dengan lensa zoom, semakin meningkatkan kualitas gambar dan memaksimalkan performa kamera compact ini. Selain itu, teknologi lensa Canon EF yang diadopsi PowerShot G3 X diklaim unggul dalam menghasilkan gambar berkualitas tinggi, saat memotret pada kecepatan rendah.
Kemudian, berkat kehadiran fokus otomatis yang cepat, optical zoom hingga 25 kali dan teknologi Micro Ultrasonic Motor (USM) II berkecepatan tinggi, membuat kamera besutan pabrikan asal Negeri Sakura ini mampu menangkap dan merekam subjek yang bergerak cepat tanpa suara yang mengganggu.
Adapun dynamic image stabilization, memungkinkan kamera yang dibekali layar liquid crystal display (LCD) 3,2 inci ini mengoreksi lima poros pergerakan, termasuk rotasi vertikal dan horizontal yang muncul akibat guncangan yang cepat dan kuat saat proses perekaman video berlangsung.
Beberapa fitur lain yang juga ditawarkan PowerShot Canon G3 X adalah kemampuan tahan debu dan tahan air, koneksi nirkabel WiFi, near field communication (NFC), dan remote shooting.
Terkait kemampuan tahan debu dan tahan air, Angelie Ivone selaku Marketing Manager of Canon Image Communication Product Divison pt Datascrip menuturkan, "PowerShot G3 X ini memang dirancang tahan debu dan tahan air, tapi bukan berarti tahan di kedalaman air sekian meter ya. Kalau untuk cipratan air masih bisa tahan lah."
Terkait harga, ungkap Angel, PowerShot Canon G3 X akan dibanderol Rp 11,5 jutaan dan baru akan tersedia di pasar Tanah Air pada Oktober 2015.
Di samping meluncurkan produk terbarunya, Selasa (15/9/2015) di Jakarta, Canon Division pt Datascrip juga menyampaikan informasi mengenai perhelatan Canon PhotoMarathon Indonesia 2015 yang akan digelar di Yogyakarta, Bali, dan Jakarta pada Oktober mendatang.
(why/isk)
Canon PowerShot G3 X Resmi Diluncurkan, Berapa Harganya?
PowerShot G3 X menawarkan fitur-fitur unggulan, seperti sensor CMOS 1 inci, optical zoom hingga 25 kali, dan dynamic image stabilization.
diperbarui 15 Sep 2015, 12:43 WIBDiterbitkan 15 Sep 2015, 12:43 WIB
Angelie Ivone, Marketing Manager of Canon Image Communication Product Divison pt Datascrip (Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Yang Terjadi saat Rumah Mbah Hamid Pasuruan Dilempari Batu oleh Orang Hasud, Pelaku Auto Taubat
La Nina Berpotensi Muncul di Indonesia, Kenali Tanda dan Dampak Buruknya
Prabowo Subianto Kaget Lihat Reaksi Heboh Peserta Acara GSN Saat Sebut Nama Titiek Soeharto
Studi Terbaru Lubang Hitam, Sumber Energi Gelap Sebabkan Perluasan Alam Semesta
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 5 November 2024
Bila Terpilih Jadi Gubernur Jakarta, Pramono Tegaskan KJP Tetap Akan Berjalan
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha