Liputan6.com, Jakarta - Ada kabar gembira bagi Anda penggemar game Pro Evolution Soccer atau biasa disingkat PES. Baru-baru ini Konami dikabarkan akan merilis edisi free-to-play dari seri PES terbaru, PES 2016.
Rencananya PES versi gratis ini akan dirilis pada 8 Desember 2015. Game yang ditujukan sebagai game entry level ini juga dipastikan hadir untuk PlayStation 3 dan PlayStation 4, seperti dikutip dari laman IGN, Jumat (27/11/2015).
Di versi gratis ini, pemain dapat bermain di Exhibition Mode dengan tujuh pilihan tim, termasuk di antaranya Bayern München, Juventus, AS Roma, Brazil, dan Prancis. Tidak hanya itu, pemain juga dapat mengakses penuh sesi pelatihan serta akses tak terbatas untuk fitur MyClub dari PES.
Kendati ini adalah versi gratis, Konami memastikan bahwa game ini akan tetap kompatibel dengan seluruh pembaruan konten serta gameplay yang nantinya juga akan hadir di PES 2016.
Konami juga menuturkan bahwa versi ini merupakan gambaran dari peningkatan kontrol permainan yang ada di PES 2016.
PES 2016 sendiri merupakan seri terbaru dari game Pro Evolution Soccer yang sudah dirilis pada September lalu. Game ini juga disebut mengalami peningkatan baik di mode pertandingan (gameplay) maupun tampilan grafik.Â
Saat ini, PES 2016 sudah tersedia di seluruh platform, mulai dari konsol PlayStation 3 (PS3), Xbox 360, PS4, Xbox One, serta tentunya PC.
(dam/cas)
PES 2016 Edisi Gratis Bakal Dirilis Bulan Depan
Meski gratis, pemain dipastikan akan mendapat pembaruan gameplay dan konten yang ada PES 2016
diperbarui 27 Nov 2015, 12:45 WIBDiterbitkan 27 Nov 2015, 12:45 WIB
Bagi Anda para gamer PC yang hendak memainkan PES 2016 ketika dirilis nanti di PC, berikut kami bocorkan spesifikasinya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Keragaman Hayati adalah Kunci Keseimbangan Ekosistem Bumi
Bansos Atensi Yapi Diantarkan Langsung ke Rumah Penerima
Tujuan ASEAN: Memahami Visi dan Misi Organisasi Regional Asia Tenggara
Top 3 Berita Hari Ini: Tiru Jokowi, Gibran Rakabuming Buat Konten Nyeleneh dengan Lagu Dangdut Viral
VIDEO: Viral Fans Berebut Foto Bareng dengan Artis Sound Horeg, Sang Artis Emosi
Aset dan Harta Harvey Moeis yang Disita Jaksa Dirampas untuk Negara
Ihan Batak, Ikan Khas yang Jadi Bahan Dasar Aneka Kuliner Khas Toba
Bakal Tampil di Doraemon, Takefusa Kubo Merupakan Salah Satu Gelandang Terbaik LaLiga
Arti Mimpi Melahirkan: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
VIDEO: Suporter Malaysia Buat Kerusuhan di LRT Akibat Tersingkir Piala AFF
3 Petinggi Smelter Divonis 4-8 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Timah
Bank Mandiri Dukung Transformasi Digital Layanan RSAB Harapan Kita