Pertumbuhan Penjualan Smartwatch di 2016 Melambat

Perusahaan analis pasar, Strategy Analytucs, merilis laporan tentang kondisi pasar smartwatch dunia pada 2016.

oleh Andina Librianty diperbarui 05 Feb 2017, 14:24 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2017, 14:24 WIB
Apple Watch Edisi Hermès Sudah Bisa Dipesan Online
Apple Watch edisi rumah mode asal Prancis ini akan tersedia dalam tiga varian tali: Single Tour, Double Tour dan The Cuff.

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan analis pasar, Strategy Analytics merilis laporan tentang kondisi pasar smartwatch dunia pada 2016. Berdasarkan data itu, pasar smartwatch hanya tumbuh 1 persen dari 2015.

Dilansir GSM Arena, Minggu (5/2/2017), jumlah pengapalan smartwatch sepanjang 2016 mencapai 21,1 juta. Namun, pencapaian itu hanya naik 1,4 persen dari pencapaian tahun sebelumnnya yang sebesar 20,8 juta unit.

Menurut Strategy Analytics, Apple mendominasi pasar smartwatch pada tahun lalu. Perusahaan asal Negeri Paman Sam itu mengapalkan 11,6 juta unit atau 55 persen dari pangsa pasar.

Posisi kedua ditempati oleh Samsung dengan pengapalan mencapai 2,4 juta unit. Sisanya vendor smartwatch lain dengan total 7,1 juta unit.

Sementara, data per kuartal IV 2016 menyebutkan Apple memimpin dengan 5,2 juta unit, naik dari 5,1 juta pada periode yang sama tahun lalu.

Samsung berada di peringkat berikutnya dengan pengalan 800 ribu, turun dari 1,3 juta unit. Sisanya vendor lain sebanyak 2,2 juta unit. Total pengapalan smartwatch pada kuartal IV 2016 adalah 8,2 juta unit.

(Din/Cas)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya