Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang smartphone layar lipat buatan Huawei, yakni Mate X, kembali menjadi sorotan.
Setelah mencuat informasi tentang bakal memiliki power adapter berbeda dari perangkat Huawei lainnya, perusahaan kabarnya bakal menunda peluncuran Mate X di pasaran.
Dijadwalkan bakal meluncur pada Juni 2019, Huawei memutuskan untuk menunda peluncuran smartphone layar lipat pertamanya tersebut hingga September.
Advertisement
Dilansir CNBC dan The Wall Street Journal, Minggu (16/9/2019), raksasa teknologi asal Tiongkok itu sedang melakukan pengujian ekstensif untuk memastikan perangkat tersebut siap untuk konsumen.
Baca Juga
Mereka juga mengatakan, ingin mengambil keputusan "hati-hati" menyusul peluncuran Samsung Galaxy Fold yang gagal. "Kami tidak ingin meluncurkan produk yang dapat menghancurkan reputasi kami," kata juru bicara Huawei kepada CNBC.
Informasi, Galaxy Fold diumumkan pertama kali pada April 2019 dan harus menunda pengiriman pre-order smartphone tersebut hingga belum waktu yang ditentukan.
Â
Huawei Mate X Terdaftar di Badan Sertifikasi Tiongkok
Lebih lanjut, informasi Mate X baru saja muncul di laman badan sertifikasi Tiongkok.
Dikutip dari GSM Arena, Sabtu (15/6/2016), dengan sertifikasi ini, Mate X kemungkinan besar siap diperkenalkan di pasar dalam waktu dekat.
Prediksi menyebut Mate X akan diperkeanlkan bersamaan dengan Mate 20 X 5G. Sebelumnya, Mate 20 X 5G memang sudah terungkap kehadirannya setelah namanya muncul di badan sertifikasi Tiongkok.
Mate X akan memiliki power adapter berbeda dari perangkat Huawei lain, seperti Mate 20 Pro dan P30 Pro yang memiliki keluaran 40W. Sementara perangkat ini disebut akan menggunakan adapter keluaran 65W.
Sayang, tidak banyak informasi yang dapat diungkap dari Mate X dari laman sertifikasi tersebut. Karenanya, menarik untuk menunggu pengumuman resmi dari Huawei mengenai perangkat ini.
Â
Advertisement
Harga Huawei Mate X
Sebelumnya, Huawei memang sempat mengumumkan Mate X akan tersedia pada pertengahan 2019. Informasi itu diumumkan oleh perusahaan melalui toko online-nya.
Sejauh ini harga resmi smartphone layar lipat Mate X memang belum diumumkan. Namun saat peluncuran, Huawei membanderolnya dengan harga mulai USD 2.580 atau setara Rp 36,4 jutaan.
(Ysl/Isk)