TikTok Klaim Kian Berkembang di Indonesia

Senior Marketing Manager TikTok Indonesia, Dina Bhirawa, mengatakan layanan TikTok terus mengalami perkembangan di Indonesia.

oleh Andina Librianty diperbarui 06 Des 2019, 18:00 WIB
Diterbitkan 06 Des 2019, 18:00 WIB
ilustsrasi aplikasi TikTok.
ilustrasi aplikasi TikTok. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - TikTok terus berbenah setelah sempat diblokir oleh pemerintah Indonesia pada pertengahan tahun lalu. Setelah kembali bisa diakses, anak usaha ByteDance tersebut kian memperkuat layanannya, termasuk melalui kerja sama dengan pemerintah dan merilis kampanye baru setiap bulan.

Senior Marketing Manager TikTok Indonesia, Dina Bhirawa, mengatakan layanan TikTok terus mengalami perkembangan di Indonesia. Di Indonesia saja, TikTok mengklaim telah mendapatkan 21 miliar view per bulan dengan lebih dari 100 video baru setiap hari.

Sayangnya, ia enggan memerinci jumlah pengguna TikTok di Indonesia. Namun, ia menegaskan akan terus bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mengembangkan basis pengguna dan konten.

"TikTok terus bekerja sama dengan pihak-pihak lain, termasuk dengan pemerintah. Kami berkomitmen membuat ekosistem di TikTok menjadi lebih baik," kata Dina di The Plaza, Jakarta Pusat, Jumat (6/12/2019).

Selama ini, TikTok dikenal dengan konten hiburan seperti lip sync dan menari. Namun seiring waktu, aplikasi video pendek ini menghadirkan berbagai kampanye baru berisi konten-konten informatif dan edukatif.

"Sebelumnya kami memang lebih dikenal dengan konten hiburan seperti bernyanyi atau dance, tapi kami ingin lebih baik. Kami ingin semua konten bisa didapatkan di sini, tapi tetap disampaikan dengan cara yang menghibur," jelasnya.

Di Indonesia, konten populer TikTok terdiri dari sejumlah kategori. Kategori terpopuler adalah komedi, kemudian diikuti vlog jalan-jalan, serta fashion dan makeup. Lima besar kategori populer lain adalah talenta seperti lip sync dan menari, serta makanan.

TikTok Ramaikan Konten Edukasi Lewat Program Belajar Bareng

TikTok Indonesia
Senior Marketing Manager TikTok Indonesia Dina Bhriawa, dan Head of Marketing Cakap Reancy Triashari (Foto: Andina Librianty / Liputan6.com)

Lebih lanjut, TikTok kembali merilis program baru bertajuk #BelajarBareng menjelang akhir 2019. Program baru ini telah hadir sejak 25 November 2019, bertepatan dengan Hari Guru Nasional.

Melalui program ini, TikTok mengajak para kreator berbagi ilmu dan keahlian melalui video singkat. Sejak dirilis hingga saat ini, video-video dengan tagar #BelajarBareng sudah mendapatkan 576,8 juta view.

"Kami setiap bulan merilis kampanye baru, dan kali ini adalah #BelajarBareng yang berisi berbagai konten edukasi di TikTok. Kami bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mengisi konten belajar bareng ini," ungkap Senior Marketing Manager TikTok Indonesia, Dina Bhirawa, di The Plaza, Jakarta Pusat, Jumat (6/12/2019).

Untuk meramaikan konten #BelajarBareng, TikTok juga bekerja sama dengan sejumlah akun dari berbagai kategori, antara lain kategori bahasa asing dengan Cakap.com, dan The British Institute.

Selain itu ada juga konten kategori olahraga yang antara lain diramaikan oleh Dienlimano, yakni seorang certified personal trainer. Ia membagikan berbagai tip dan contoh gerakan olahraga yang bisa dicoba di rumah.

Video-video lainnya terkait teknologi, videografi, pengembangan diri, dan memasak juga ada dengan tagar #BelajarBareng. Konten edukasi lainnya di TikTok bisa dinikmati dengan mencari tagar #BelajarBareng.

(Din/Why)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya