Daftar Mobile Game dengan Angka Unduhan Tertinggi di Dunia pada Mei 2022

Subway Surfers dari Sybo Games menjadi mobile game paling banyak diunduh di seluruh dunia pada Mei 2022 dengan 30 juta pemasangan.

oleh M Hidayat diperbarui 18 Jun 2022, 09:00 WIB
Diterbitkan 18 Jun 2022, 09:00 WIB
Game Subway Surfers
Subway Surfers menjadi mobile game yang paling banyak diunduh di seluruh dunia pada April 2022.

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan riset pasar aplikasi mobile Sensor Tower merilis daftar mobile game dengan angka unduhan tertinggi pada April 2022.

Menurut laporan itu, Subway Surfers dari Sybo Games menjadi mobile game paling banyak diunduh di seluruh dunia pada Mei 2022 dengan 30 juta pemasangan. Angka itu mewakili 86,5 persen peningkatan daripada Mei 2021.

"Negara-negara dengan penginstalan game terbanyak selama periode ini adalah India dengan sekitar 15 persen dari total unduhan dan Amerika Serikat lebih dari 14 persen," kata Sensor Tower.

Lalu, Garena Free Fire menempati posisi kedua dengan 26 juta pemasangan. Angka itu mewakili 50,3 persen peningkatan atas mobile first person shooter itu dibandingkan dengan periode Mei 2021.

Melengkapi lima besar, ada Tall Man Run dari Supersonic Studios, Apex Legends Mobile dari EA, dan Deliver It 3D dari Voodoo.

Pada Mei 2022, pasar mobile game global menghasilkan 4,8 miliar unduhan di App Store dan Google Play. Angka itu menandai penurunan sekitar 1 persen dari secara tahunan (Year over Year, YoY).

Pasar pertama untuk unduhan game mobile global adalah India, yang mengumpulkan 916 juta pemasangan atau 19,2 persen dari total unduhan di seluruh dunia.

Amerika Serikat menduduki peringkat kedua untuk unduhan pada 8,4 persen, diikuti oleh Brasil pada 7,9 persen di tempat ketiga.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Daftar Lengkap

Angka Download di App Store dan Google Play

  • Subway Surfers
  • Garena Free Fire
  • Tall Man Run
  • Apex Legends Mobile
  • Deliver It 3D
  • Stumble Guys
  • Bridge Race
  • Ludo King
  • Roblox
  • Candy Crush Saga 

Angka Download di App Store

  • Subway Surfers
  • Apex Legends Mobile
  • Tall Man Run
  • Stumble Guys
  • Fishdom
  • PUBG Mobile
  • Delivet It 3D
  • Roblox
  • Fill The Fridge
  • Honor of Kings 

Angka Download di Google Play

  • Garena Free Fire
  • Subway Surfers
  • Tall Man Run
  • Deliver It 3D
  • Ludo King
  • Bridge Race
  • Race Master 3D
  • Stumble Guys
  • Candy Crush Saga
  • Xtreme Motorbikes

Mobile Game di Netflix Capai 13 Juta Unduhan

Mobile game terbitan Netflix telah menghasilkan lebih dari 13 juta unduhan secara global di App Store dan Google Play saat raksasa streaming itu meningkatkan rencananya di pasar. Demikian menurut laporan Sensor Tower.

Hingga saat ini, Netflix telah menerbitkan 24 judul mobile game yang dapat pengguna mainkan dengan akses akun Netflix .

"Judul game teratas yang Netflix terbitkan berdasarkan unduhan hingga saat ini di App Store dan Google Play adalah Stranger Things 1984, yang telah meraih hampir 2 juta unduhan," tutur Sensor Tower.

Kemudian, Netflix Asphalt Xtreme berada di peringkat ke-2 dengan 1,8 juta pemasangan, sedangkan Stranger Things 3: The Game berada di peringkat ke-3 dengan 1,5 juta.

"Harap dicatat bahwa ini tidak termasuk unduhan dari rilis Stranger Things: The Game dari BonusXP, yang menghasilkan 13,8 juta unduhan sebelum dihapus dari App Store dan Google Play pada tahun 2021," kata Sensor Tower, dikutip Jumat (17/6/2022).

Sejak berekspansi ke sektor mobile game, unduhan untuk titel Netflix telah meningkat hingga lebih dari 1 juta per bulan.

 

Capaian

Bulan terbaik perusahaan untuk angka pemasangan mobile game sejauh ini adalah Desember 2021, ketika mereka menghasilkan 2,3 juta unduhan. Namun, pada Mei 2022 mereka menghasilkan 1,4 juta pemasangan saja.

Sambil Netflix telah menerbitkan sejumlah mobile game, raksasa streaming itu juga telah melakukan beberapa akuisisi untuk pengembangan internal. Salah satunya, Night School Studio, yang telah mengerjakan titel seperti Oxenfree, yang menghasilkan 2,1 juta pemasangan dan mengumpulkan USD 1,8 juta dari belanja pemain di ponsel.

Akuisisi lainnya, Next Games, telah menghasilkan 43 juta unduhan dan sekitar USD 187 juta hingga saat ini dari portofolionya.

Game teratasnya, The Walking Dead: No Man's Land, telah menghasilkan 29,4 juta unduhan sejak diluncurkan, mengumpulkan USD 128,4 juta dari belanja pemain. Pengembang ini memiliki sejarah mengerjakan titel berbasis IP, termasuk The Walking Dead: Our World, Stranger Things: Puzzle Tales dan Blade Runner: Rogue.

Infografis Dampak Bermain Game Berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)

Infografis Dampak Bermain Game Berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya