Kemenangan Beruntun! Timnas MLBB Women Indonesia Melaju ke Final Upper Bracket Asian Esports Games 2024

Timnas MLBB Women Indonesia kembali menunjukkan dominasinya di Asian Esports Games 2024, melaju ke final upper bracket tanpa hambatan dengan skor telak 2-0 melawan Vietnam dan Malaysia.

oleh Yuslianson diperbarui 27 Nov 2024, 16:00 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2024, 16:00 WIB
Timnas MLBB Women Indonesia Melaju ke Final Upper Bracket Asian Esports Games 2024
Kemenangan Beruntun! Timnas MLBB Women Indonesia Melaju ke Final Upper Bracket Asian Esports Games 2024. (Doc: PB ESI)

Liputan6.com, Jakarta - Perjalanan timnas esports Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Women Indonesia di Asian Esports Games (AEG) 2024 mencuri perhatian publik internasional.

Masih mengantongi rekor belum terkalahkan, mereka berhasil memastikan tempat di babak final upper bracket AEG 2024 setelah mengalahkan dua lawan berat, Vietnam dan Malaysia, dengan skor 2-0 tanpa balas.

Kemenangan ini menjadi bukti dominasi tim diperkuat oleh atlet esports seperti Venny “Fumi” Lim, Cindy “Cinny” Laurent Siswanto, Viorelle “Vival” Valencia Chen, Michelle “Chell” Denise Siswanto, dan Vivi “Vivian” Indrawati.

Dengan dua pertandingan yang berjalan gemilang hari ini, pelari timnas MLBB Women, Ilyas Rahmanda, sangat optimisme dengan permainan timnas Indonesia.

“Pada dua pertandingan ini, kami tidak menghadapi kendala baik dari sisi teknis maupun non-teknis. Selanjutnya, fokus kami adalah mempersiapkan strategi untuk laga final, termasuk menganalisis permainan calon lawan,” katanya dalam keterangan, Rabu (27/11/2024).

Sedangkan, Vivian, selaku kapten timnas Indonesia mengaku bangga dengan performa tim solid. “Menghadapi Malaysia menjadi tantangan besar karena kurang informasi baru tentang mereka,” katanya.

Meski begitu, Vivan dkk mampu bekerja sama dan menjalankan strategi matang membuat mereka sukses memenangkan pertandingan. “Kami berkomitmen untuk menjaga tren positif ini hingga pulang membawa gelar juara Asian Esports Games 2024 untuk Indonesia.”

Apakah Timnas MLBB Women Indonesia mampu melanjutkan tren positif ini hingga menjadi juara? Semua mata akan tertuju pada final upper bracket yang menjanjikan aksi memukau dari para atlet terbaik.

Timnas MLBB Women Indonesia Perkasa di Grup D

<p>Empat Kemenangan Beruntun! Timnas MLBB Women Indonesia Melaju ke Playoff Asian Esports Games 2024. (Doc: PB ESI)</p>

Timnas esports Indonesia nomor Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Women mencatatan prestasi gemilang di Asian Esports Games 20024, Bangkok.

Berkompetisi di Grup D, timnas Indonesia berhasil meraih empat kemenangan berturut-turut melawan Filipina, Sri Lanka, Nepal, dan Brunei Darussalam.

Dengan rekor tak terkalahan tersebut, timnas esports Indonesia ini berhasil mengamankan tiet ke babak playoff dengan penuh percaya diri.

Diperkuat oleh Venny "Fumi" Lim, Cindy "Cinny" Laurent Siswanto, Viorelle "Vival" Valencia Chen, Michelle "Chell" Denise Siswanto, dan Vivi "Vivian" Indrawaty menunjukkkan kerja sama tim solid dan gameplay cemerlang.

Menang Lawan Rival Terkuat Filipina

Timnas Esports Indonesia Cabang Olahraga MLBB Women yang berhasil menorehkan prestasi di ajang 16th IESF World Esports Championship. (Dok: PB ESI)

Pertandingan melawan Filipina menjadi tantangan tersulit. Kapten tim, Vivian mengungkap bagaimana lawan menggunakan strategi bermain aman untuk memanfaatkan celah kesalahan tim.

Namun, berkat konsistensi pola permainan dan fokus terjaga, Vivian dkk berhasil mendominasi jalannya pertandingan esports menentukan ini.

Tampil sebagai juara Grup D, timnas Indonesia akan berhadapan dengan tim peringat kedua Grup A, Vietnam, pada babak playoff menggunakan format Best of Three (BO3). Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada 27 November 2024, pukul 10.30 WIB.

"Keberhasilan ini menjadi motivasi tambahan bagi kami untuk terus memberikan performa terbaik di setiap laga berikutnya," kata Kapten tim MLBB Women ini.

Dukungan dari penggemar juga menjadi kekuatan model besar bagi tim untuk menghadapi tantangan berikutnya.

Asian Esports Games 2024 merupakan salah satu kompetisi esports terbesar di Asia, diadakan di Hua Mak Indoor Stadium, Bangkok.

Timnas Esports Indonesia Tancap Gas ke AEG 2024 Usai Juarai WEC

<p>Timnas MLBB Women Indonesia Raih Kemenangan Sempurna, Grand Final di Depan Mata. (Doc: PB ESI)</p>

Timnas esports Indonesia terus mendominasi di kancah dunia. Setelah sukses merebut gelar juara dunia di 16th IESF World Esports Championship 2024 di Riyadh, Arab Saudi, kini mereka fokus ke turnamen tingkat Asia.

Saat ini, timnas esports Indonesia sedang mengikuti kompetisi bergengsi Asian Esports Games (AEG) 2024, yang digelar di Bangkok, Thailand, mulai dari 25 November hingga 1 Desember.

Walau harus menjalani pertandingan berkelanjutan, Ketua Badan Timnas Esports Indonesia, Tjahjono Prasetyanto, menyampaikan optimisme terhadap perfoma tim.

"Atlet-atlet esports kami sudah mempersiapkan diri secara fisik dan mental. Kami yakin mereka mampu membawa kebanggan baru untuk Indonesia," kata Tjahjono, lewat keterangan resminya, Senin (25/11/2024).

Adapun kategori yang diikuti oleh timnas Indonesia adalah Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Women dan eFootball Mobile. Di MLBB Women, Indonesia akan diwakili oleh tim juara dunia dari Riyadh.

Sedangkan untuk kategori eFootball Mobile akan diwakili oleh Ashghar Azizi.

Infografis Dampak Bermain Game Berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya