Nokia telah berhasil membuat aplikasi yang memudahkan pengguna perangkatnya untuk mendapatkan pekerjaan. Aplikasi khusus bagi pencari kerja buatan Nokia itu akan diperluas penggunaannya ke perangkat lain yang berbasis sistem operasi Windows Phone.
Joblens merupakan aplikasi dengan teknologi augmented reality (AR) untuk menemukan lowongan pekerjaan. Penggunanya bisa mendapatkan informasi lowongan kerja dari sebuah perusahaan hanya melalui peta yang ada di smarpthone-nya dan mencarikan posisi terdekat dengan lokasi penggunanya.
Aplikasi berbasis AR ini juga bisa menampilkan visualisasi tempat lowongan kerja berada. Ini termasuk membantu penggunanya membuat dan mengirim daftar riwayat hidup kepada pihak pencari tenaga kerja.
Seperti diberitakan Ubergizmo, Senin (29/7/2013), aplikasi ini akan diadopsi Windows Phone dan disediakan di toko aplikasi Windows Phone Store. Nokia mengklaim bahwa aplikasi besutannya ini bakalan menjadi masa depan pencarian kerja.
Joblens berkolaborasi dengan jejaring sosial profesional seperti LinkedIn, Indeed, Zillow dan Salary.com untuk menampilkan informasi lowongan kerja yang lebih akurat. Sedangkan untuk navigasi lokasinya, Nokia memadukan Joblens dengan aplikasi peta 'Here' yang juga buatan perusahaan asal Finlandia itu.
Aplikasi ini untuk sementara hanya tersedia untuk wilayah Amerika Serikat dan Kanada. JobLens disebutkan berkemungkinan segera tersedia bagi pengguna handset Nokia yang berada di luar wilayah Amerika Utara dan Kanada. (den/gal)
Aplikasi Joblens yang Dibuat Nokia Kini Diadopsi Windows Phone
Joblens merupakan aplikasi dengan teknologi augmented reality (AR) untuk menemukan lowongan pekerjaan.
diperbarui 29 Jul 2013, 13:25 WIBDiterbitkan 29 Jul 2013, 13:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah